Sempat Menghilang, Seni Sisingaan Kembali Muncul pada Wisuda Unsil 2023

- 24 September 2023, 19:45 WIB
Tiga orang mahasiswa Faperta diarak dengan menunggani sisingaan usai mengikuti prosesi wisuda. *
Tiga orang mahasiswa Faperta diarak dengan menunggani sisingaan usai mengikuti prosesi wisuda. * /Kabar-tasikmalaya. Com/irman S

KABAR TASIKMALAYA - Semarak kegiatan wisuda di kampus Universitas Siliwangi (Unsil) Tasikmalaya yang sempat hilang ditelan Covid-19, dalam dua wisuda terakhir kembali terasa dan menghibur keluarga wisudawan yang lumayan lelah menunggu.

Riuh rendah mahasiswa yang menyambut seniornya yang baru dikukuhkan jadi sarjana pun jadi pemandangan yang menarik. Penyambutan dengan seni sisingaan yang merupakan tradisi di Fakultas Pertanian pun jadi perhatian.

Maklum lebih dari seratus mahasiswa kompak memblokade jalur jalan di samping rektorat Unsil. Mereka bernyanyi dan sesekali diselingi tarian Sunda serta pantas pencak silat. 

Baca Juga: Bule WNA Amerika Bunuh Mertua Sampai Mandi Darah. Motifnya, Diduga Penyebabnya Karena Kasus Lama

"Maung hejo mau lewat, " teriak seorang mahasiswa Faperta memberi isyarat kepada para maung hejo ngora, istilah mahasiswa baru pertanian untuk bersiap melakukan penyambutan.

Usai keluar dari Gedung Mandala, para wisudawan dari fakultas itu secara bergantian menaki sisingaan dan diarak menuju bekas ruangan kelas mereka yang berdekatan dengan Perpustakaan.

Maklum ruang kuliah Faperta kini sudah pindah ke Kampus 2 Mugarsari, sehingga tak ada tempat untuk menampung para wisudawan. Wisudawan dari FKIP pun tampak dapat sambutan dari para juniornya.

Baca Juga: Ekonomic Festival 2023, Komitmen FEB Unper Tasik dalam Menumbuhkan Kecintaan Pada Budaya Sunda

Setelah diarak dari Gedung Mandala, mereka dikumpulkan di halaman Gedung FKIP dengan disambut dengan puluhan flare layaknya euforia dari suporter yang menyambut kemenangan atas sukses para wisudawan. "Ya sudah dua edisi wisuda sudah diizinkan melakukan penyambutan, " kata Warek II Unsil Dr. Gumilar.

Halaman:

Editor: Irman Sukmana


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah