Penjabat Wali Kota Tasikmalaya, Cheka Virgowansyah Nobar Film ‘Jangan Penjarakan Bapakku’

- 17 Januari 2024, 21:04 WIB
Pj Wali Kota Tasikmalaya Cheka Virgowansyah Nobar Film ‘Jangan Penjarakan Bapakku’
Pj Wali Kota Tasikmalaya Cheka Virgowansyah Nobar Film ‘Jangan Penjarakan Bapakku’ /kabar priangan/Asep MS/

KABAR TASIKMALAYA - Penjabat Wali Kota Tasikmalaya, Dr. Cheka Virgowansyah nonton bareng (nobar) sekaligus melaunching film “Jangan Penjarakan Bapakku” di Gedung Creative Center (GCC) Dadaha Kota Tasikmalaya, Rabu, (17/1/2024).

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Kadispora Kota Tasikmalaya, Plt. Kepala Dinas Pendidikan Kota Tasikmalaya, Produser, Sutradara, Pimpinan Produksi, para Pemain film, dan tamu undangan lainnya.

Pj. Wali Kota Tasikmalaya, Cheka Virgowansyah mengatakan, pihaknya sangat mengapresiasi dan penghargaan kepada Tim Hanjess Virtual, produser, para pemain serta seluruh pihak yang terlibat dalam film Jangan Penjarakan Bapakku.

"Alhamdulillah hari ini kita bisa nonton flm karya anak bangsa asli Kota Tasikmalaya yang ternyata tidak hanya disaksika di Indonesia saja tapi juga mendunia," ujar Cheka.

Baca Juga: Bukit Kacapi dan Bukit Cipari Cigalontang Kabupaten Tasikmalaya Sajikan Kolam Renang Dan Pemandangan Alam

Melalui film itu kata Cheka, diharapkan nilai-nilai positif yang terkandung didalamnnya yang dapat diambil oleh para generasi muda khususnya para pelajar untuk kemudian diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari.

“Melalui film ini juga, kita dapat mengangkat dan mengenalkan budaya dan tradisi kehidupan masyarakat serta memperkenalkan potensi wisata di Kota Tasikmalaya,” katanya.

Apalagi ujar Cheka, flm karya anak Tasikmalaya tersebut sudah ada izin tayang di Malaysia dan Brunei Darussalam. "Jadi ini sangat membanggakan sehingga saya mengajak warga Kota Tasikalaya untuk terus berkarya. Mudah-mudahan dengan keinginan yang kuat, karya tersebut bisa diapresiasi dunia," ujar Cheka.

Baca Juga: Magic 5 Pindah Tayang Hari Ini, Rabu, 17 Januari 2024. Ini Sinopsisnya: Sepertinya Ada yang Cemburu Nih!

Halaman:

Editor: Zulkarnaen Finaldi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x