Geger! Mayat Bayi Ditemukan di Kolam Ikan Cibeureum, Kota Tasikmalaya. Polisi Masih Cari Pelakunya

- 29 Januari 2024, 12:22 WIB
Ilustrasi lokasi pembunuhan./  Freepik/ kjpargeter/
Ilustrasi lokasi pembunuhan./ Freepik/ kjpargeter/ /

KABAR TASIKMALAYA - Minggu, 28 Januari 2024 masyarakat digegerkan dengan penemuan mayat bayi mengambang di kolam ikan di Kelurahan Awipari, Kecamatan Cibeureum, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat.

Penemuan jenazah bayi mengambang di kolam ikan tersebut dibenarkan oleh AKP Nandang Rohmana, Kapolsek Cibeureum, Polres Tasikmalaya Kota. "Benar, ada laporan temuan mayat bayi di kolam ikan di wilayah Awipari," tuturnya mengonfirmasi.

Setelah mendapatkan laporan, Tim Inafis Satreskrim Polres Tasikmalaya Kota bersama personel Polsek Cibeureum langsung mendatangi TKP (tempat kejadian perkara), mengevakuasi mayat bayi tersebut dan membawanya ke kamar mayat RSUD dr Soekardjo Kota. 

Kejadian penemuan ini bermula ketika salah seorang warga setempat melihat sesuatu yang tampak mencurigakan ketika dirinya beraktivitas di sekitar kolam ikan. 

Baca Juga: RSUD dr Soekardjo Tasikmalaya Kebanjiran Lagi, Ketua Dewan Pengawas Kecewa: Gara-gara Proses Lelang Gagal

Penyelidikan Kasus Penemuan Bayi Mengambang di Kolam Ikan

Berdasarkan hasil pemeriksaan awal, bayi yang ditemukan mengambang di kolam berusia lima bulan tersebut sudah satu hari berada di kolam ikan. "Perkiraan sudah satu hari. Kami evakuasi ke kamar mayat guna kepentingan penyelidikan," ungkap AKP Nandang.

Upaya menggali lebih banyak informasi bayi tersebut masih digali oleh pihak berwenang termasuk melalui kerjasama komunitas setempat dengan harapan mendapatkan titik terang mengenai tragedi yang menimpa bayi tersebut.

"Kami sedang bekerja keras untuk mengumpulkan bukti dan keterangan dari saksi-saksi guna membantu mengungkap misteri di balik kematian bayi ini," tegasnya. 

Meski hingga saat ini belum ada informasi lebih lanjut baik mengenai identitas bayi tersebut maupun keadaan sekitar temuan tersebut. Pihak berwenang berkomitmen untuk memberikan keterangan lebih lanjut seiring dengan berjalannya penyelidikan.***

Halaman:

Editor: Utami Isharyani Putri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x