Sultan Galunggung' Nyatakan Dukung Ivan Dicksan di Pilkada Kota Tasikmalaya

- 23 April 2024, 20:53 WIB
Kandidat Walikota Tasikmalaya Ivan Dicksan melakukan salam komando dengan pengusaha H.Endang Abdul Malik.*
Kandidat Walikota Tasikmalaya Ivan Dicksan melakukan salam komando dengan pengusaha H.Endang Abdul Malik.* /Kabar-Tasikmalaya.com/dok istimewa

KABAR TASIKMALAYA - Salah seorang kandidat walikota Tasikmalaya Dr H.Ivan Dicksan Hasanudin tampaknya semakin percaya diri untuk menatap Pilkada 2024. Sebab ia baru saja menerima energi berharga berupa dukungan dari salah satu pengusaha sukses Tasikmalaya yakni H.Endang Abdul Malik.

Dukungan itu disampaikan langsung Endang saat menerima kunjungan silaturahmi Sekretaris Daerah Kota Tasikmalaya yang difasilitasi sejumlah kolega dan sahabatnya di kediamannya komplek Masjid Al-Malik Selasa 23 April 2024 sore.

Kolega H.Endang yaitu H.Iman Hidayat membenarkan bila dukungan Endang yang kerap disapa "Sultan Galunggung" itu menegaskan siap mendukung Ivan dalam bursa Pilkada 2024 di kota Tasikmalaya. Segala sumber daya dan jejaring yang dimiliki akan dikerahkan untuk membantu kemenangan Ivan.

Baca Juga: Dicky Chandra Bernostalgia ke Kantor DPC PBB Kota Tasikmalaya

Adapun dasar dukungan itu dikarenakan respon dan harapan masyarakat untuk dipimpin figur berpengalaman seperti itu cukup besar. Di mata H.Endang, Ivan punya pengalaman birokrasi dan rekam jejak cukup baik.

"Maka saya menyatakan dukungan ke pak Ivan atas dasar aspirasi dari masyarakat yang cukup besar. Orangnya juga ramah," kata Endang, seperti ditirukan H.Iman.

Disamping itu, Ivan juga dinilai Endang  merupakan figur mumpuni, punya pengalaman serta punya jejaring dan kedekatan dengan banyak komunitas masyarkat. Pengalaman memimpin birokrasi jadi nilai plus yang tidak ada pada kandidat-kandidat yang beredar saat ini.

Baca Juga: Persaingan di PPP Kota Tasikmalaya Makin Panas. Setelah Dicky Chandra, Kini H. Uu Ruzhanul Ulum Ambil Formulir

Ia juga berdoa agar Ivan diberi kesempatan menahkodai Pemkot Tasikmalaya karena Ivan sudah cukup memahami kultur dan persoalan yang terjadi di Kota Santri. Ketika ditakdirkan memimpin, dia menilai Ivan bisa langsung action memimpin kota Tasikmalaya jadi lebih maju.

Halaman:

Editor: Irman Sukmana


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x