Akan Maju di Pilkada Kota Tasikmalaya 2024, Politisi Partai Gerindra Ini Siap Dipecat Partai

- 3 Mei 2024, 08:00 WIB
Politisi Partai Gerindra, H. Murjani akan maju di Pilkada Kota Tasikmalaya dan siap dipecat oleh partainya.*. *
Politisi Partai Gerindra, H. Murjani akan maju di Pilkada Kota Tasikmalaya dan siap dipecat oleh partainya.*. * /kabar-tasikmalaya. Com/irman S

KABAR TASIKMALAYA - Anggota DPRD Kota Tasikmalaya dari Fraksi Gerindra, Murjani mengaku sudah bulat akan maju di pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024 sebagai bakal calon Wali Kota Tasikmalaya, baik melalui jalur partai ataupun  perseorangan.

Murjani juga mengatakan dirinya sudah siap menerima sanksi dari Partai Gerindra dengan konsekuensi diberhentikan sebagai kader juga dari anggota DPRD Kota Tasikmalaya.

"Saya sudah bulat untuk maju sebagai bakal calon Wali Kota Tasikmalaya periode 2024-2029, melalui jalur perseorangan maupun partai, dan saya sudah kalkulasi semuanya," ungkap Murjani kepada Kabar Tasikmalaya, Kamis 2 Mei 2024.

Dia menjelaskan sudah melakukan komunikasi dengan Ketua DPC Partai Gerindra Kota Tasikmalaya (Aslim) untuk melaporkan bahwa dirinya akan maju di perhelatan Pilkada serentak 2024.

Baca Juga: Murjani Mengintip Respon Partai Sembari Menjajagi Maju di Pilkada Lewat Jalur Perseorangan

"Saya sudah menghubungi Pak Ketua DPC Gerindra (Aslim), tapi belum memberikan waktu, mungkin beliau masih sibuk, maksudnya saya akan menyampaikan niatan maju sebagai bakal calon Wali Kota Tasikmalaya," tuturnya.

Dengan belum menerima jawaban dari Ketua DPC Partai Gerindra Kota Tasikmalaya, lanjut Murjani, maka dirinya direncanakan Senin 6 Mei 2024 akan mengembalikan Kartu Tanda Anggota (KTA).

"Saya ingin bertemu dengan Ketua DPC Partai Gerindra Kota Tasikmalaya, Pak haji Aslim. Pertama akan menyampaikan niatan saya juga akan mengembalikan KTA ke beliau, semoga Senin bisa ketemu," tegasnya.

Baca Juga: Iwan Saputra Akan Perjuangkan Pemekaran Tasikmalaya Selatan dan Utara. Moratorium Akan Dicabut

Halaman:

Editor: Zulkarnaen Finaldi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah