Mauricio Souza, Pelatih Madura United yang Berambisi dengan Para Pemain Muda

28 Oktober 2023, 08:33 WIB
Pelatih Madura United, Mauricio Souza /instagram.com/@mauricio_souza_/

KABAR TASIKMALAYA - Prestasi Madura United di putaran pertama Liga 1 2023/2024 benar-benar mengejutkan. Kesebelasan berjuluk Laskar Sapeh Kerrab ini mampu membuat klub-klub raksasa Liga 1, seperti Persib Bandung, Persija Jakarta, Bali United, juga PSM terhenyak.

Sejak memasuki pekan pertama BRI Liga 1 2023/2024, Madura United langsung melesat dengan torehan positif. Kemenangan demi kemenangan diraih sehingga membuat klub yang bermarkas di Madura ini bercokol di puncak klasemen sementara Liga 1.

Ketika klub-klub raksasa seperti Persib Bandung, Persija Jakarta, Persebaya, PSM Makassar hingga Bali United masih berkutat dengan hasil yang kurang memuaskan, Madura United dan Borneo FC saling kejar-kejaran di puncak klasemen.

Prestasi yang ditorehkan Madura United di putaran pertama Liga 1 2023/2024 ini, ternyata tak lepas dari tangan dingin Mauricio Souza, pelatih berkebangsaan Brazil. Sejak diarsiteki oleh pelatih kelahiran 13 Maret 1974 itu, prestasi Laskar Sapeh Kerrab langsung meroket.

Baca Juga: Profil Madura United dan Daftar Pemain yang Bikin Sappeh Kerab Berada di Papan Atas Klasemen Sementara Liga 1

Pelatih bernama lengkap Mauricio Ferreira De Souza mulai bergabung dengan Madura United pada 1 Mei 2023. Sebelumnya, pihak managemen tengah berusaha mencari pelatih untuk mengangkat performa Laskar Sapeh Kerrab yang selama ini hanya berada di papan tengah klasemen.

Manager Madura United, Umar A Wachdin mengatakan, semula ada 20 pelatih yang melamar jadi juru taktik Madura United. Dari puluhan calon tersebut, pilihan jatuh pada pelatih asing. Hanya pihaknya belum bisa membeberkan, siapa yang akan dipilih.

Menurut dia pelatih yang didatangkan akan sangat familier dengan pemain pemain muda, pelatih tersebut belum pernah melatih tim manapun di Indonesia.

Baca Juga: Waduh, Ada 22.000 Warga Garut yang Gabung di NII. Begini Kata MUI

Management Madura United yakin pelatih yang didatangkan dapat mengangkat performa Madura United, meskipun belum memiliki pengalaman tetang kompentisi di tanah air.

Pelatih yang baru direkrut ini, kata dia, diberikan kesempatan melakukan evaluasi pada tim Madura United, tujuanya agar capaian Laskar Sapeh Kerrab di kompetisi kelak akan lebih baik.

Kala itu, managemen mencanangkan, Madura United akan diisi 30% pemain baru untuk berbagai posisi mulai steker, kiper ful, baek, gelandang bertahan, dan ditambah 7 pemain yang muda pontensial.

Baca Juga: Pelatih Borneo FC Targetkan Menang Lawan Dewa United. Pieter Huistra: Lupakan Laga Lawan Persib!

Pemain muda

Pelatih Madura United, Mauricio Souza yang terkenal kerap memanfaatkan para pemain muda.*

Pilihan jatuh kepada Mauricio Souza karena dia pernah menangani berbagai klub di kelompok usia muda, seperti CR Flamengo dan Boto Fogo F.R. Hal ini dinilai cocok oleh management, karena mayoritas pemain Madura United berusia muda untuk musim 2023/2024

Dan Mauricio Souza resmi menjadi pelatih Madura united untuk persipan Madura United jelang Liga 1 Musim 2023/2024. Dia dipilih karena memiliki rekam jejak melatih yang menjanjikan;

Mauricio Souza mengawali karir melatihnya saat ditunjuk sebagai pelatih kepala Flamengo U-20 di Musim 2017/2018. Setelah dua tahun dia kemudian menjadi asisten pelatih Tim Utama Flamengo.

Baca Juga: Prediksi Susunan Pemain Persib Bandung vs PSS Sleman. Levy Madinda Ingin Menutup Putaran Pertama dengan Manis

Pada tahun 2021 Mauricio Souza sempat menjadi pelatih sementara Tim Utama Flamengo. Dia kemudian menjadi asisten pelatih saat bergabung dengan Atletico Paranaense. Di tahun 2022, dia menjadi pelatih kepala Vasco da Gama.

Selama karirnya sebagai pelatih sepakbola, Mauricio Souza dikenal sabagai pelatih yang memaksimalkan pontensi pemain muda. Hal ini sangat tepat bagi Madura United, karena sebagian besar pemain Madura United berusia di bawah 30 tahun.

Ada sekitar 23 pemain yang berusia 17-30 tahun, Selebihnya, usia para pemain Madura United ini di atas 30 tahun. Pemain termuda Madura United adalah Riski Afrizal yang masih berusia 17 tahun. Dia dipercaya menjadi Gelandang Serang Madura United.

Baca Juga: Lima Rekomendasi Hotel Berbintang di Tasikmalaya yang Nyaman dan Menyenangkan, Salah Satunya Hotel Aston Inn

Sementara pemain dengan usia tertua adalah Beto Goncalves yang berusia 42 tahun yang ditempatkan sebagai striker.***

Editor: Zulkarnaen Finaldi

Tags

Terkini

Terpopuler