Tayang Jam Berapa? Tonton Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Laos Piala AFF U16: Susunan Pemain

- 27 Juni 2024, 17:58 WIB
Link Live Streaming Timnas Indonesia U16 vs Laos ajang ASEAN U16 Boys Championship 2024 di Vidio pada Kamis 27 Juni 2024 malam ini.*/Vidio
Link Live Streaming Timnas Indonesia U16 vs Laos ajang ASEAN U16 Boys Championship 2024 di Vidio pada Kamis 27 Juni 2024 malam ini.*/Vidio /

KABAR TASIKMALAYA - Piala AFF U-16 2024 memasuki fase krusial! Timnas Indonesia U-16 akan bertanding melawan Laos pada Kamis, 27 Juni 2024, di Stadion Manahan, Solo, untuk memperebutkan satu tiket ke semifinal. Pertandingan ini disiarkan langsung di Indosiar dan platform live streaming Vidio pada pukul 19.30 WIB.

Garuda Muda memiliki peluang besar untuk lolos ke babak empat besar. Saat ini, mereka memuncaki klasemen Grup A dengan 6 poin dari dua kemenangan, unggul selisih gol dari Vietnam di posisi kedua. Kemenangan atas Laos akan memastikan langkah Indonesia ke semifinal.

Baca Juga: Teddy Tjahjono Diangkat jadi Komisaris PT Liga Indonesia Baru, Perwakilan Tim Juara Liga 1

Laos bukan lawan yang mudah. Mereka juga tampil impresif di fase grup dengan meraih dua kemenangan. Pertandingan ini diprediksi akan berlangsung sengit dan menarik.

Kebetulan, kedua tim bakal saling bertemu di laga terakhir penyisihan grup. Untuk bisa lolos, Tim Merah-Putih wajib menjungkalkan Laos pada laga nanti. Adapun peringkat ketiga dan keempat di grup ini dihuni Singapura serta Filipina dengan nol poin.

Simak jadwal siaran langsung dan link live streaming laga Timnas Indonesia U-16 vs Laos selengkapnya di bawah ini.

Baca Juga: Teddy Tjahjono Resmi Pamit dari Persib Mulai 31 Juli, Ini Sosok Penggantinya

Prediksi Susunan Pemain Indonesia vs Laos U16

Timnas Indonesia U16.
Timnas Indonesia U16. PSSI.

Timnas Indonesia U-16 (3-4-3): Nur Ichsan; I Putu Panji Apriawan, Andi Faith, Matthew Baker; Fabio Azka Irawan, Evandra Florasta, Nazriel Alfaro, Daniel Alfrido; Fadly Alberto Hengga, Mierza Firjatullah, Zahaby Gholy.

Halaman:

Editor: Zulkarnaen Finaldi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah