Mantap! Persib di Peringkat 2, David da Silva Kokoh Rajai Top Skor. Ini Jadwal 5 Laga Sisa Liga 1 2023/2024

- 19 Maret 2024, 18:30 WIB
David da Silva.
David da Silva. /

KABAR TASIKMALAYA –  Sempat terseok-seok di awal musim hingga paceklik kemenangan, memasuki pekan pekan ke-29 Liga 1 2023/2024, Persib Bandung menduduki peringkat dua klasemen dengan 54 poin, terpaut 15 poin dari Borneo FC yang saat ini menduduki puncak klasemen.

Berita baik dari Maung Bandung tak hanya posisinya di klasemen tetapi juga fakta bahwa penyerang Persib Bandung David da Silva berada di peringkat teratas daftar top skor Liga 1.

Saat ini penyerang asal Brasil itu berhasil mengoleksi 21 gol, unggul 4 gol dari Alex Martins, penyerangan Dewa United yang saat ini berada di peringkat 2 dengan 17 gol. 

Baca Juga: Shin Tae-yong Coret Jordi Amat, Elkan Baggot, dan Yance Sayuri. Ini Daftar Skuad Timnas Terbaru Lawan Vietnam

Berkat posisinya Persib Bandung di peringkat dua klasemen maka Persib berada di titik aman untuk lolos ke championship series karena duduk di empat besar. 

Namun hal itu tidak boleh membuat Pangeran Biru lengah karena masih ada lima laga berikutnya, yaitu:

  • Menjamu Bhayangkara FC (28 Maret 2024), 
  • Tandang ke markas Persita Tangerang (2 April 2024), 
  • Menjamu Persebaya Surabaya (16 April 2024) dan 
  • Menjamu Borneo FC (20 April 2024), 
  • Tandang ke markas PSS Sleman (28 April 2024).

Baca Juga: Masih Banyak Masyarakat Tak Kebagian Beras Murah dalam Gebyar Pangan Murah yang Digelar Pemkot Tasikmalaya

Dengan tersisanya lima laga ini, Tim asuhan Bojan Hodak ini masih membutuhkan 2 hingga 3 kemenangan lagi untuk memastikan diri lolos ke championship series. Pada lima pertandingan ini, David da Silva pun masih berpeluang menambah pundi-pundi golnya, terlebih saat ini performa David da Silva, Ciro Alves, dan Stefano Beltrame sedang moncer sehingga sangat berpeluang menambah gol semakin besar.***

 

Halaman:

Editor: Utami Isharyani Putri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x