Ayo Uji Adrenalin di Curug Salosin Ciamis, Hanya Empat Jam dari Kota Bandung. Begini Rutenya

- 12 Februari 2024, 14:00 WIB
Air Terjun Curug Salosin, simak cara menuju tempat wisata alam Curug Salosin dari Arah Kota Bandung dan Jakarta./X (twitter) @BandungTV38
Air Terjun Curug Salosin, simak cara menuju tempat wisata alam Curug Salosin dari Arah Kota Bandung dan Jakarta./X (twitter) @BandungTV38 /

Mulailah perjalanan dari Jakarta ke Ciamis menggunakan kendaraan pribadi atau bus. Waktu tempuhnya adalah enam sampai delapan jam untuk bisa mencapai ke Ciamis tergantung pada kondisi lalu lintas dan rute jalan yang diambil.

Baca Juga: Jalan Babakan Caringin-Sudimampir di Sumedang Lumpuh Total Selama Tiga Jam Akibat Longsor

Lalu, setelah sampai tiba di Ciamis, Anda dapat mengikuti rute yang sama seperti yang dijelaskan sebelumnya dari Ciamis ke Curug Salosin.

Rute 2 Melalui Kereta Api dan Ojek

Jakarta ke Ciamis jika memulai perjalanan menggunakan kereta api dan Stasiun Gambir atau Stasiun Pasar Senen ke Stasiun Ciamis. Perjalanan dengan kereta api memakan waktu sekitar tujuh hingga sembilan jam tergantung pada jenis kereta dan jadwal keberangkatan.

Setibanya di Stasiun Ciamis, Anda dapat kembali menggunakan transportasi ojek atau taksi online untuk bisa mencapai tempat wisata alam Curug Salosin. Pastikan juga Anda tetap menegosiasikan mengenai harga dengan sopir terlebih dahulu.

Baca Juga: Wisata Alam Tersembunyi Leuwi Pamipiran Ciamis, Cocok untuk Refreshing, Healing dari Rutinitas Perkotaan

Pastikan Anda juga untuk mempersiapkan peta atau aplikasi navigasi untuk membantu Anda menemukan rute terbaik. Selalu perikas kondisi jalan dan lalu lintas sebelum melakukan perjalanan, terutama jika Anda menggunakan kendaraan pribadi.

Bawa perlengkapan hiking yang cukup dan perhatikan keamanan diri Anda selama perjalanan berlangsung. Pastinya, siapkan uang tunai dalam jumlah yang cukup untuk membayar biaya masuk dan parkir di sekitar area Curug Salosin.

Jika perlu, Anda jangan ragu untuk bertanya kepada penduduk setempat atau petugas wisata mengenai informasi lebih lanjut tentang rute dan fasilitas di sekitar Curug Salosin.

Halaman:

Editor: Zulkarnaen Finaldi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah