Tolak Kenaikan Tarif PDAM, Aksioma Ancam Lakukan Gugatan Hukum. DImyati: Kita Akan Gunakan People Power

- 9 Agustus 2023, 09:02 WIB
Presiden Aksioma, H. Akhmad Dimyati menolak kenaikan tarif PDAM Tirta Anom Kota Banjar
Presiden Aksioma, H. Akhmad Dimyati menolak kenaikan tarif PDAM Tirta Anom Kota Banjar /

KABAR TASIKMALAYA - Presiden Aksioma Kota Banjar, H. Akhmad Dimyati meminta agar Wali Kota Banjar, Ade Uu Sukaesih membatalkan Perwalkot tentang kenaikan tarif PDAM yang mencapai 52 persen dari tarif sebelumnya.

Alasannya, kenaikan tarif ini sangat memberatkan masyarakat dan tidak sesuai dengan kemaslahatan umat. Apalagi menurutnya, selama ini pelayanan PDAM terhadap masyarakat Kota Banjar sangat buruk, sehingga tak layak jika tarif PDAM dinaikan.

Ironisnya, kata Dimyati, kenaikan tarif PDAM ini dilakukan oleh Pemerintah Kota Banjar, disaat sebagian besar masyarakat mengeluhkan tentang buruknya pelayanan yang diberikan oleh PDAM, yaitu pasokan air yang minim serta keruh.

Baca Juga: Dua Mantan Wakil Wali Kota Tolak Kenaikan Tarif PDAM Tirta Anom Kota Banjar. Ini Alasannya

“Alih-alih memperbaiki pelayanan, pemerintah justru malah menaikan tarif. Ini kan sangat ironis dan tak masuk akal,” katanya.

Dimyati mengatakan, kalau Pemkot Banjar “merekedeweng” dengan keinginannya menaikan tarif PDAM, maka dirinya meminta kepada DPRD agar tak menyetujui kenaikan tarif tersebut. “Karena DPRD punya wewenang untuk membatalkan kenaikan tarif PDAM ini,” kata Dimyati.

Mekanismenya, kata dia, bisa saja DPRD Kota Banjar membentuk Pansus untuk menelaah sejauhmana kepentingan kenaikan tarif PDAM ini terhadap masyarakat banyak.

Baca Juga: Bupati Pangandaran Tabrakan di Ciamis, Ini yang Dilakukan Jeje Terhadap Korban

“Tapi kalaupun DPRD juga diam saja, maka kami akan menggunakan kekuatan masyarakat guna meminta agar Wali Kota membatalkan Perwalkot tentang kenaikan tarif PDAM ini,” tegasnya.

Halaman:

Editor: Zulkarnaen Finaldi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah