Mendapat Dukungan Penuh dari Sandiaga Uno untuk Pilkada Sumedang 2024, Ini Sikap Dony Ahmad Munir

- 29 Januari 2024, 08:48 WIB
Sandiaga Uno berjabatan tangan dengan Dony Ahmad Munir, saat melakukan kunjungan ke Sumedang. Ketua Bappilu PPP Mendukung penuh Dony Ahmad Munir untuk Pilkada Sumedang 2024.*
Sandiaga Uno berjabatan tangan dengan Dony Ahmad Munir, saat melakukan kunjungan ke Sumedang. Ketua Bappilu PPP Mendukung penuh Dony Ahmad Munir untuk Pilkada Sumedang 2024.* /kabar-sumedang.com/Taufik Rohman/

"Apa perlu dikasihkan sekarang rekomendasinya? Tentunya ada proses. Tapi kalau kami sendiri dari Bappilu PPP pasti akan all out mendukung Pak Dony," ujar Sandiaga Uno.

Dimintai tanggapannya, Dony Ahmad Munir menyatakan bahwa dukungan dari Ketua Bappilu PPP ini merupakan sebuah kehormatan dan kebanggaan bagi dirinya.

"Dukungan dari Pak Sandiaga Uno ini, merupakan sebuah kehormatan, kebanggaan dan motivasi bagi saya untuk terus melanjutkan perjuangan dalam memajukan Sumedang," kata Dony.

Baca Juga: Yuk ke Curug Citambur, Wisata Alam Viral yang Keindahan Panoramanya Selangit. Megah Memesona Mata

Dony menuturkan, sebagai warga Sumedang dirinya tentu berkewajiban untuk memajukan tanah kelahirannya. Oleh karena itu, seandainya masyarakat Sumedang menginginkan dirinya untuk kembali maju sebagai Bupati Sumedang di periode berikutnya, maka dirinya Insya Alloh akan siap.

"Bismillah saya siap untuk maju lagi. Tapi sebelum saya mencalonkan diri menjadi bupatii, PPP nya dulu harus dipilih agar bisa menang pada Pemilu 2024," tutur Dony.***

Halaman:

Editor: Zulkarnaen Finaldi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah