Jakarta Velozity Chapter Akan Gelar 'Touring Kemerdekaan' Jakarta- Tasikmalaya

- 3 Oktober 2023, 07:29 WIB
Sejumlah pengurus dan anggota JVC pada sebuah kegiatan. *
Sejumlah pengurus dan anggota JVC pada sebuah kegiatan. * /kabar-tasimalaya. Com/dok JVC

KABAR TASIKMALAYA - Perayaan HUT ke 78 Kemerdekaan RI masih terus digelar. Meski sudah berlalu lebih dari sebulan, euforia dan beragam kegiatan guna menyemarakan momen bersejarah bagi bangsa Indonesia itu tampaknya belum berhenti.

Masyarakat tampak masih berkreasi untuk memeriahkan Kemerdekaan ini. Komunitas Jakarta Velozity Chapter (JVC) jadi salah satu wadah berkumpul pemilik mobil Veloz yang tak mau melewatkan momen itu.

Nah pada tahun ini, komunitas JVC yang dinahkodai oleh H. Dede Nofriza V-1670 sebagai Ketua Chapter akan menggelar touring Kemerdekaan 2023 dengan rute Jakarta- Tasikmalaya pada 7-8 Oktober 2023 mendatang.

Baca Juga: Penerbangan Komersial Lanud Wiriadinata Tasikmalaya – Jakarta Mulai Dibuka. Begini Tanggapan Ketua DPRD

Dengan mengusung tema "Jakarta Velozity Chapter Mengabdi untuk Negeri", mereka
akan mengisi kegiatan dengan menggelar bakti sosial.

" Ya kita merencanakan bakti sosial yakni perbaikan Masjid Al-Barokah di Kampung Singdangkasih Kelurahan Tamanjaya, Kecamatan Tamansari Kota Tasikmalayaq, " kata Ketua Chapter JVC H. Dede Nofriza V-1670 dan Ketua Pelaksana kegiatan Michael Wiriadinata V-2215.

Melalui touring Kemerdekaan ini, pihaknya ingin menebar semangat persatuan, toleransi dan saling menolong diantara sesama anak bangsa. "Ya intinya kita akan terus berupaya memelihara persatuan dan kebersamaan dengan cara masing-masing demi kemajuan NKRI, " kata Ketua Chapter JVC.

Baca Juga: Pelajar SD Mancogeh Tasik Peringati Hari Batik Nasional dengan Belajar Membatik

Selain itu pihaknya berharap agar kegiatan itu juga bisa menumbuhkan kepedulian kepada sesama, sehingga bisa mewariskan hal-hal yang sangat positif bagi masyarakat, terutama para member JVC.

Halaman:

Editor: Irman Sukmana


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah