Link Live Streaming dan Prediksi Skor Thailand vs Oman Piala Asia 2023: Head to Head, Lineup Pemain

- 21 Januari 2024, 20:00 WIB
Link Live Streaming dan Prediksi Skor Thailand vs Oman Piala Asia 2023: Head to Head, Lineup Pemain
Link Live Streaming dan Prediksi Skor Thailand vs Oman Piala Asia 2023: Head to Head, Lineup Pemain / Instagram/ @afcasiancup/

KABAR TASIKMALAYA - Laga Oman vs Thailand akan berhadapan pada matchday kedua fase Grup F Piala Asia 2023. Oman vs Thailand berlangsung digelar di Stadion Abdullah bin Nasser bin Khalifa, Minggu, 21 Januari 2024 pukul 21.30 WIB. Simak link live streaming yang terdapat pada artikel ini.

Di fase Grup F saat ini, Timnas Thailand ini berada di puncak klasemen sementara Grup dengan berhasil mengemas tiga poin. Pada match pertama Thailand mampu mengalahkan Kirgiztan dengan skor 2-0 kedua gol itu dicetak oleh pemain lini depan Supachai Chaided.

Sementara itu, Oman kini berada di peringkat ketiga klasemen sementara Grup F, di laga perdana mereka harus mengakui keunggulan Timnas Arab Saudi dengan skor 1-2. Timnas Oman sempat unggul lewat aksi Salaah Al Yahyaei sebelum akhirnya kalah.

Dalam segi catatan pertemuan antara Thailand vs Oman terkahir kali bertemu pada 2021 lalu, dalam sebuah laga uji coba. Oman kala itu berhasil meraih kemenangan dengan skor tipis 1-0 pada duel yang dimainkan di Stadion The Sevens Dubai. Gol semata wayang dari Oman berhasil dicetak oleh Abdulaziz Maqball.

Baca Juga: Usai Dinobatkan Sebagai Pemain Terbaik, Megawati Hangestri Dikerumuni Fans di Korea Selatan Bak Idol K-Pop

Head to Head Kedua Tim

Dalam 5 laga pertemuan terakhir Thailand mampu mencatatkan 2 kali menang, 3 kali kekalahan. Sementara Oman tercatat 3 kali menang, dan 2 hasil kalah.

25/05/21 Thailand 0-1 Oman
02/01/19 Thailand 2-0 Oman
29/02/12 Oman 0-2 Thailand
06/09/11 Thailand 3-0 Oman
22/06/08 Oman 2-1 Thailand

Baca Juga: David da Silva Targetkan Persib Juara Tahun Ini. Saat Ini, Terpaut 11 Poin dengan Borneo FC

Prediksi Lineup Pemain

Timnas Oman (4-3-1-2)

Penjaga Gawang: Ibrahim Al Mukhaini
Lini Belakang: Arshad A Alawi, Khalid Al Braiki, Ahmed Al Khamisi, Ahmed Al Kaabi
Lini Tengah: Jameel Al Yahmadi, Harib Al Saadi, Abdullah Fawaz
Lini Depan: Salaah Al Yahyaei

Halaman:

Editor: Utami Isharyani Putri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah