Desa Wisata Pakalongan Tasikmalaya, Tawarkan Wisata Tradisional. Asiknya Menumbuk Lesung Sambil Bernyanyi

- 24 Desember 2023, 22:03 WIB
. Seni menabuh lesung yang mengeluarkan bunyi seperti alunan musik, dan yang ditumbuk adalah batu.*
. Seni menabuh lesung yang mengeluarkan bunyi seperti alunan musik, dan yang ditumbuk adalah batu.* /dok warga/

KABAR TASIKMALAYA – Sejak pemerintah menggulirkan program Desa Wisata, maka warga Desa Pakalongan, Kecamatan Sodonghilir, Kabupaten Tasikmalaya pun ikut memanfaatkan kekayaan alam di desanya dengan menyajikan beberapa Paket Wisata Tradisi di Desa Wisata Pakalongan.

Di Desa Wisata Pakalongan ini, terdapat sejumlah paket wisata yang ditawarkan, mulai dari paket wisata Kampung Karuhun, Jejak leluhur, hingga atraksi wisata yang berbasis kehidupan masyarakat setempat.

Pendamping Desa Wisata Pakalongan, M. Rizal Shazali menjelaskan, Desa Pakalongan kaya akan sumber daya alam. Selain itu, di desa tempat tinggalnya ini pun kaya akan budaya dan seni tradisi.

Melihat potensi desanya ia bergerak mengajak masyarakat untuk menjadikan Desa Pakalongan sebagai Desa Wisata. "Dan sekarang alhamdulillah sudah berjalan," ujar Rizal yang juga Ketua Prawita Gennpari Kabupaten Tasikmalaya.

Baca Juga: 3 Tempat Wisata Alam Terdekat di Tasikmalaya yang Cocok untuk Menyambut Tahun Baru, Berikut Harga Tiket Masuk

Menurut Rizal, Paket Wisata di Desa Wisata Pakalongan menyuguhkan keragaman, keindahan alam, sejarah, kearifan lokal, kultur budaya dan yang tak kalah menarik atraksi yang berbasis kehidupan masyarakat. Ada 3 paket tradisi wisata yang bisa disuguhkan, yaitu:

1. Kampung Karuhun

Sebuah kampung yang masih melestarikan kebiasaan keseharian leluhur, seperti aktivitas, makanan olahan, bentuk bangunan. Contoh, makanan olahan oyek, gatot, dll.

Lumbung padi atau leuit, di Pakalongan leuit di jadikan penampungan (penyimpanan) padi hasil panen yang dikumpulkan untuk kegiatan sosial masyarakat, dan perayaan hari raya.

Baca Juga: Kisah Heroik Nelayan Pantai Karangpapak, Cikelet Garut yang Selamatkan Empat Wisatawan Asal Baleendah

Halaman:

Editor: Zulkarnaen Finaldi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah