7 Destinasi Wisata Alam Paling Favorit di Bandung Barat, Lengkap dengan Alamat dan Harga Tiket Masuknya

- 12 Februari 2024, 14:54 WIB
/

Fasilitas yang disediakan termasuk shelter, jembatan, camping ground, amphitheater, galeri kerajinan, foodcourt, track motor, dan taman. Lokasinya berada di Sindangjaya, Gununghalu, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat dengan tiket masuk kurang dari Rp 10.000.

Dago Dream Park

Dago Dream Park adalah destinasi populer untuk keluarga dengan beragam fasilitas dan wahana lengkap. Tempat ini menawarkan pengalaman bermain yang menyenangkan bagi anak-anak dengan berbagai wahana seru seperti Loveseat, Sky Tree, dan Aladdin Carpet.

Dengan tema pemandangan alam, tempat ini menjadi tujuan yang sempurna untuk berlibur bersama keluarga besar. Lokasinya berada di Jl. Dago Giri Km. 2.2 Mekarwangi, Pagerwangi, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat dengan tiket masuk seharga Rp. 30.000 untuk hari kerja, dan Rp. 35.000 untuk hari libur.

Baca Juga: Cerita Penjual Mukena Raih Penghargaan di Shopee Super Awards 2023 Berkat Live Streaming

Grafika Cikole

Grafika Cikole menawarkan pemandangan indah di bawah gunung Tangkuban Perahu dengan berbagai kegiatan seperti camping, ATV, off-road, flying fox, dan paintball. Lokasinya berada di Jl. Raya Tangkuban Perahu No.Km.8, Cikole, Kec. Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat dengan tiket masuk seharga Rp. 20.000 saja per orangnya, sementara jika Anda ingin merasakan sensasi menaiki berbagai wahana di Grafika Cikole. Harga tiket untuk setiap wahana berbeda-beda, mulai dari Rp. 15.000 hingga Rp. 50.000 saja. 

Sungai Cikahirupan

 Baca Juga: SEDANG BERLANGSUNG! Link Live Streaming Manchester United vs Aston Villa Liga Inggris: Skor, Lineup Pemain

Sungai Cikahirupan menawarkan pengalaman eksplorasi ngarai tersembunyi dengan pemandangan sungai yang menakjubkan dan alam yang segar. Anda dapat menikmati keindahan alam sekitar sambil berendam di air sungai yang jernih. Lokasinya berada di Kampung Panyusupan, Desa Baranangsiang, Kecamatan Cipongkor, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat dengan tiket masuk seharga Rp. 15.000 serta biaya parkir seharga Rp. 5.000 untuk motor dan Rp. 10.000 untuk mobil.

Curug Ngebul

 Curug Ngebul adalah air terjun yang menawan di Bandung Barat dengan pemandangan yang indah dan akses yang menantang. Lokasinya berada di KP. CISITU DESA, Sindangjaya, Kec. Gununghalu, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat dengan tiket masuk seharga Rp. 10.000 serta biaya parkir untuk kendaraan roda dua seharga Rp. 5.000 saja.

Sanghyang Heuleut

Baca Juga: Kartu Biru Akan Segera Diperkenalkan Dalam Dunia Sepakbola, Seperti Apa Fungsinya? 

Sanghyang Heuleut menawarkan pengalaman eksplorasi sungai yang mirip sepert danau dengan pemandangan air hijau yang memukau. Anda dapat menikmati keindahan alam sambil berfoto di tebing batu letusan gunung Purba Sunda. Lokasinya berada di Kp, Cipanas, Rajamandala Kulon, Kec. Cipatat, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat dengan tiket masuk seharga Rp. 20.000 per orang serta biaya parkir Rp. 5.000 untuk motor dan Rp. 10.000 untuk mobil.

Halaman:

Editor: Zulkarnaen Finaldi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah