Rute Gunung Pangradinan Ternyata Mudah! Berikut Beberapa Opsinya. Ada Jalur yang Instagramable

- 13 Februari 2024, 10:24 WIB
Padang rumput yang menghijau menghiasi Gunung Pangradinan.* /Warga Cicalengka/Farhan
Padang rumput yang menghijau menghiasi Gunung Pangradinan.* /Warga Cicalengka/Farhan /

 

KABAR TASIKMALAYA - Tempat wisata Gunung Pangradinan yang viral di sosmed setelah unggahan Fiersa Besari adalah sebuah gunung yang tidak terlalu tinggi, hanya 1.236 meter diatas permukaan laut (mdpl), namun pemandangannya sangat memesona seperti pegunungan yang memiliki ketinggian di atas 2.500 mdpl. Jalur/ rute untuk menuju ke sana juga mudah, inilah yang menjadi penambah daya tariknya.

Lokasi Gunung Pangradinan berada dekat dengan wilayah Cijapati, tepatnya di Desa Mekarlaksana, Kecamatan Cikancung, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Untuk menuju ke sana dari jalan raya Cicalengka menempuh waktu tidak akan lebih dari 1 jam. Sementara jalur yang dilalui bisa dari Cicalengka, Majalaya dan Kadungora Garut. 

Baca Juga: Gunung Pangradinan di Mata Fiersa Besari:City Light-nya Keren Banget. Tapi yang Paling Penting, Mudah Digapai

Lautan awan di  Gunung Pangradinan Cikacung /Instagram/ igcikancung
Lautan awan di Gunung Pangradinan Cikacung /Instagram/ igcikancung

Rute menuju Gunung Pangradinan

Untuk datang ke Gunung Pangradinan bagi pengunjung dari Bandung atau Priangan Timur, jalur yang ditempuh bisa lewat jalur Pasar Cicalengka menuju Kecamatan Cikancung, atau jalur jalan Cicalengka-Majalaya, bisa masuk menuju Kecamatan Cikancung atau jalur menuju Cijapati. 

Sedangkan bagi pengunjung dari Garut bisa juga menggunakan jalur lewat Kadungora Rancasalak menuju Cijapati, lanjut melewati Kampung Gorowek untuk menuju kandang ayam dan parkir di sana. 

Setelah berada di sekitar Kecamatan Cikancung ada 3 jalur alternatif yang bisa ditempuh untuk menuju Gunung Pangradinan yaitu: jalur Cidegdeg, jalur Desa Cihanyir, dan jalur Desa Mekarlaksana. 

Drove view pemandangan alam Gunung Pangradinan.* /instagram/igcikancung
Drove view pemandangan alam Gunung Pangradinan.* /instagram/igcikancung

Halaman:

Editor: Utami Isharyani Putri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah