4 Rekomendasi Wisata Kuliner Terbaik Tasikmalaya. Tak Hanya Lezat di Lidah, Suasananya  Asri dan Nyaman

- 22 Februari 2024, 09:00 WIB
Suasana asri Kebon Djati Eatery/ Instagram/ Kebon Djati Eatery
Suasana asri Kebon Djati Eatery/ Instagram/ Kebon Djati Eatery /

KABAR TASIKMALAYA - Ada kalanya Anda bingung atau belum mengetahui akan pergi ke mana akhir pekan ini dan mencari referensinya di media sosial (medsos). Kali ini Kabar Tasikmalaya akan membahas empat rekomendasi wisata kuliner yang ada di Tasikmalaya. Destinasi wisata kuliner ini tidak hanya lezat makanannya tetapi juga memiliki pemandangan alam yang masih asri sehingga pengunjung betah berlama-lama.

4 rekomendasi wisata kuliner terbaik di Tasikmalaya ini direkomendasikan sebagai tempat refreshing dari kesibukan sehari-hari, sambil mencicipi berbagai menu makanan yang lezat, serta mengabadikan momen dengan latar belakang yang indah.

Ada empat rekomendasi wisata kuliner; Kamandara Resto Coffe Park, The ten Thousand Hills, Kebon Djati Eatery, dan Saung Ranggon yang akan dibahas satu persatu.

Baca Juga: Wisata ke Kebon Djati Eatery Tasikmalaya, Nikmati Iga Bakar Empuk dan Lezat di Tengah Perkebunan Jati

Kamandara Resto Coffee Park 

Adapun Kamandara Distro Coffee Park ini tepatnya berada di area Taman Wisata Tasikmalaya Mangkubumi Indah. Area perbukitan yang segar dan asri yang menyuguhkan pemandangan alam yang memikat dan mempesona mata  para pengunjung yang datang. 

Kamandara Distro Coffee Park dikenal menawarkan berbagai menu makanan, dimulai dari menu Nusantara sampai makanan ala western. Selain itu, karena ditata dengan desain yang indah maka tempat ini sering menjadi pilihan bagi masyarakat yang ingin menyewa tempat untuk acara-acara spesial seperti; pertemuan kantor, pernikahan, pertunangan, maupun pemotretan profesional.

Kamandara juga memiliki fasilitas lain selain tempat makan yaitu kolam renang dan mini zoo.

Kamandara Distro Coffee Park juga memiliki fasilitas kolam renang/ Instagram/ rose_lia_0507
Kamandara Distro Coffee Park juga memiliki fasilitas kolam renang/ Instagram/ rose_lia_0507

 

Halaman:

Editor: Utami Isharyani Putri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah