Wisata Alam Lembah Tengkorak, Miliki Danau Cantik bak Sungai Amazon

- 13 Maret 2024, 19:00 WIB
Salah satu pengunjung mengabadikan momennya di Lembah Tengkorak. / Instagram / @hammamiuff
Salah satu pengunjung mengabadikan momennya di Lembah Tengkorak. / Instagram / @hammamiuff /

KABAR TASIKMALAYA - Lembah Tengkorak menjadi salah satu tempat wisata alam yang bisa memanjakan mata Anda. Lembah Tengkorak pun sering disebut dengan Situ Putri atau masyarakat lokal disana mengenalnya dengan Situ Urug.

Lantas, ada hal menarik apa saja dari wisata alam Lembah Tengkorak? Yuk simak informasinya dibawah ini.

Panorama Lembah Tengkorak

Tempat wisata ini sangat asing di telinga Anda. Apakah Anda mengira Lembah Tengkorak merupakan tempat yang penuh dengan tengkorak atau bahkan tulang belulang berserakan?

Nyatanya tidak! Wisata alam Lembah Tengkorak merupakan nama dari sebuah danau yang alami di tengah hutan dengan diapit oleh Gunung Pangparang dan Gunung Sanggara. Lembah Tengkorak pun mirip dengan Sungai Amazon.

Lembah Tengkorak sebenarnya terbentuk dari bekas longsoran di tebing Gunung Pangparang, dimana hasil longsoran tersebut menyisakan batuan berwarna putih. Pada akhir 2017 longsoran kedua pun terjadi dan membentuk danau kecil yang warga lokal disana menyebutnya dengan Danau Urugan.  

Foto pengunjung dengan latar belakang panorama indah di Lembah Tengkorak. / Instagram / @ogel.13
Foto pengunjung dengan latar belakang panorama indah di Lembah Tengkorak. / Instagram / @ogel.13

Baca Juga: Seru! Camping dan Piknik di Wisata Alam Bandung Barat, Pilih Natural Hill Cisarua atau Jungle Milk Jayagiri?

Saking penasarannya, Lembah Tengkorak ini menarik minat para pecinta alam yang sedang mencari wisata baru tersembunyi sekaligus menantang. Bukan hanya menjadi jalur trekking saja, tapi di sekitar Lembah Tengkorak kerap menjadi lokasi untuk camping.

Suasana yang ada di Lembah Tengkorak cocok bagi Anda yang suka ketenangan. Selain itu, dibalik sulitnya akses menuju Lembah Tengkorak lelah Anda akan dipastikan lenyap begitu saja ketika melihat panorama dari sebuah danau berair biru kehijauan yang dikelilingi oleh pepohonan.

Halaman:

Editor: Utami Isharyani Putri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah