Ide Jualan Murah Meriah Untung Melimpah, Tempe Orek Basah Pakai Kecap Bango Khas Abang Warteg Bikin Ketagihan!

- 16 Mei 2024, 15:00 WIB
Tempe orek ala abang warteg ini  bisa jadi ide jualan yang menggiurkan bagi kamu yang minat untuk usaha bareng keluarga
Tempe orek ala abang warteg ini bisa jadi ide jualan yang menggiurkan bagi kamu yang minat untuk usaha bareng keluarga /Instagram.com/@byviszaj

KABAR TASIKMALAYA - Sedang kebingungan mencari ide jualan? Tenang saja Kabar Tasikmalaya punya solusinya! Pada artikel kali ini kami akan menyajikan resep tempe orek basah pakai kecap Bango yang mudah untuk dibuat sebagai ide jualan untung berlimpah yang mudah untuk dibuat.

Tempe orek basah bisa jadi pilihan yang pas bagi kamu jika tertarik untuk mulai membuat usaha rumahan yang simple dan praktis. Simak dan baca artikel ini sampai habis sebab kami juga akan menyajikan tips and trik agar hasil masakan yang dibuat dapat maksimal.

Ide jualan murah meriah untung melimpah yakni tempe orek basah ini bisa kamu buat dirumah, gak pake lama dan tidak perlu modal yang besar sebab sangatlah mudah mempraktekannya di rumah. Sebelum membaca artikel ini alangkah baiknya untuk menyimak promo menarik dari brand Eiger yang sayang untuk dilewatkan pada laman beranda kami atau klik disini.

Baca Juga: Kece Parah! Tampil Keren dengan Kemeja dari Eiger Lengan Panjang, Simpel dan Nyaman Dipakai

Jika kamu rasa artikel mengenai tempe orek basah pakai kecap Bango ini bermanfaat, kamu bisa membagikan artikel ini kepada orang disekitar kamu. Penasaran dengan bagaimana cara pembuatan tempe orek ini? Berikut selengkapnya.

Tempe Orek Basah Pakai Kecap Bango 

Tempe orek basah ini mudah untuk dipraktekan di rumah sebagai salah satu ide jualan dengan untung maksimal
Tempe orek basah ini mudah untuk dipraktekan di rumah sebagai salah satu ide jualan dengan untung maksimal Tangkapan layar YouTube/Rudy dan Sahabat TV

Bahan-bahan

Sebelum kamu membuat tempe orek basah pakai kecap Bango khas abang warteg yang akan kami sajikan, siapkan beberapa bahan-bahan berikut ini:

1 papan tempe, potong sesuai selera

3 lembar daun jeruk, suwi-suwir atau 1-2 lembar daun salam

2 cm jahe iris atau lengkuas

1/2 - 1 sdm gula aren yang telah disisir atau sesuai selera

1-2 sdm kecap manis

2-3 siung bawang putih, iris

3 siung bawang merah, iris

3 buah cabai merah, iris serong

1 sdm air asam jawa atau secukupnya

100 ml air

1 sdm minyak goreng

Garam secukupnya

Cara Membuat Tempe Orek Basah Pakai Kecap Bango

1.Siapkan bahan

Langkah pertama yang perlu kamu lakukan adalah menyiapkan bahan dimulai dari tempe, siapkan tempe kemudian potong tipis memanjang, pastikan ukurannya sama agar orek tempe yang dibuat memiliki tingkat kematangan yang sama.

Jika kamu menginginkan tempe dengan cita rasa gurih kamu bisa merendam potongan tempe dengan campuran bawang putih halus dan garam secukupnya.

Baca Juga: 2 Resep Sarapan Mudah: Salad Buah Whip Cream dan Overnight Oats. Sehat Bergizi untuk Memulai Hari

2.Goreng 

Siapkan wajan, panaskan minyak kemudian goreng tempe hingga setengah matang, sisihkan.

3.Tumis

Tumis bumbu mulai dari bawang merah, bawang putih, cabai merah, lengkuas, daun jeruk. Aduk semua bahan hingga mengeluarkan aroma harum.

4.Masukan bumbu

Masukan gula merah,kecap Bango, asam jawa, air, garam lalu aduk hingga mengental.

Baca Juga: Resep Sop Iga Sapi Ala Mbokmidut Youtuber Masakan, Simpel, Enak Bikin Nagih, Menu Saat Hari Raya Idul Adha 

5.Masak hingga menyerap

Masukan tempe yang telah digoreng, aduk perlahan lalu biarkan hingga airnya surut dan bumbu teresap sempurna.

Demikian ulasan mengenai resep tempe orek basah pakai kecap Bango yang bisa jadi ide jualan modal murah meriah untung berlimpah, nantikan ide jualan untung berlimpah lainnya pada artikel selanjutnya.***

Editor: Wildan Maulana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah