Hasil Pemilu 2024 di Kota Banjar: Prabowo - Gibran Unggul Telak, Partai Golkar Raih 7 Kursi

- 28 Februari 2024, 17:32 WIB
Rapat pleno KPU Kota Banjar, hasilnya, pasangan Prabowo - Gibran menang telak dengan jumlah suara 68.788 suara.*
Rapat pleno KPU Kota Banjar, hasilnya, pasangan Prabowo - Gibran menang telak dengan jumlah suara 68.788 suara.* /D. Iwan/

KABAR TASIKMALAYA - Perolehan suara pasangan Capres - Cawapres Nomor urut 02 Prabowo - Gibran meraih suara terbanyak di Kota Banjar, sebanyak 68.788 suara. Sementara pasangan Anies - Muhaimin 32.131 suara dan Ganjar - Mahfud MD sebanyak 21.391 suara.

Sedangkan untuk raihan kursi Caleg DPRD Kota Banjar, terbanyak diraih Partai Golkar, sebanyak 7 kursi dan PDIP sebanyak 5 kursi Caleg DPRD Kota Banjar.

Hal itu terungkap berdasarkan rapat pleno rekapitulasi penghitungan suara hasil Pemilu Tahun 2024 di Tingkat Kota Kota Banjar yang digelar di Ruang Rapat Hotel Mandiri, Senin (26/2/2024).

Menindaklanjuti hasil rekapitulasi berjenjang per kecamatan dari 4 kecamatan di Kota Banjar itu, menurut Ketua KPU Kota Banjar, Muhammad Mukhlis, KPU Kota Banjar langsung kordinasi ke KPU Jabar dan KPU RI.

Baca Juga: Politik Uang Masif Terjadi, Pilkada Diminta Dikembalikan ke DPRD

"Penetapan penghitungan perolehan suara kursi atau partai pemenang Pemilu 2024, KPU Kota Banjar masih menunggu arahan dari KPU Provinsi Jabar dan KPU RI," kata Mukhlis, Selasa (27/2/2024).

Saat rekapitulasi dan penghitungan suara Pemilu 2024, terungkap pasangan Capres - Capres Nomor Urut 01, Anis Baswedan - Muhaimin Iskandar saat Pemilu 2024 sebanyak 32.131 suara.

Selanjutnya pasangan Capres - Cawapres Nomor urut 02 Prabowo - Gibran meraih suara terbanyak di Kota Banjar, sebanyak 68.788 suara dan pasangan Capres - Cawapres nomor urut 03, Ganjar - Mahfud sebanyak 21.391 suara.

Baca Juga: Nick Kuipers Mendadak Terkena Skors, Bojan: Lucu dan Tidak Profesional, Ini Bukan Playstation

Halaman:

Editor: Zulkarnaen Finaldi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah