'Kabinet' Baru di Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya Didorong Terapkan Prinsip Good University Governance

- 28 Oktober 2023, 21:29 WIB
Perwakilan pejabat di lingkungan Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya mengikuti prosesi pelantikan.*
Perwakilan pejabat di lingkungan Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya mengikuti prosesi pelantikan.* /Kabar-tasikmalaya. Com/Irman S

KABAR TASIKMALAYA - Tiga unsur pimpinan fakultas di lingkungan Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya (Umtas) mulai Dekan Fakultas Ilmu Kesehatan Asep Setiawan M. Kep, Dekan FKIP, Dr. Maesaroh Lubis dan Dekan Fakultas Teknik Aditya Budi Nugraha MT dilantik dan dikukuhkan oleh Rektor Umtas Neni Nuraeni M.Kep, Ns.Sp.Kep.Mat di Aula Umtas pada Sabtu 28 Oktober 2023.

Selain ke tiga Dekan tersebut, guna membantu merealisasikan realisasi visi misi Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya (Umtas) yang unggul dan terkemuka dalam penerapan Iptek di tahun 2035 itu, Rektor Umtas pun melakukan perombakan jajaran 'kabinetnya' di hampir seluruh program studi, kelembagaan, biro dan lainnya.

Neni, Rektor Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya mengemukakan para pengisi jabatan yang terpilih itu merupakan sosok yang memiliki rekam jejak baik, punya kemampuan, loyalitas serta pribadi yang baik dalam menerapkan tata kelola dan tata pamong perguruan tinggi dengan prinsip Good University Governance (GUG).

Baca Juga: Faperta Unsil Lakukan Penguatan Jejaring Alumni

Nah, kata dia, prinsip yang ada dalam good university Governance yang meliputi transparansi, akuntabilitas, responsibilities, indepedensi dan keadilan harus benar-benar jadi patokan bagi para pejabat Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya yang baru dilantik.

"Lima prinsip itu penting untuk dilakukan serta terintegrasi agar kepercayaan masyarakat untuk tetap mendorong anaknya kuliah di Umtas bisa tetap terpelihara. Kemudian fungsi perguruan tinggi yaitu Tridharma perguruan tinggi harus terintegrasi dengan kemuhammadiyahan, sehingga menjadi satu kesatuan dan dapat dipertanggungjawabkan, " kata dia.

Inovasi

Ia berharap dengan penyegaran tersebut, muncul banyak inovasi dan semangat baru untuk berkolaborasi dalam menunjang target yang akan dicapai, termasuk dalam hal pelaksanaan penjaminan mutu yang jadi tonggak utama di dalam pengelolaan perguruan tinggi.

Baca Juga: Bupati Ngotot Ajukan Tiga Exit Tol Getaci di Wilayah Kabupaten Tasikmalaya. Rupanya, Ini Alasannya

Halaman:

Editor: Irman Sukmana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah