Pendaftaran CASN Tahun Ini Mulai Dibuka Pada 17 September 2023. Berikut Jadwal Lengkapnya

- 11 Agustus 2023, 07:18 WIB
Pemerintah telah mengumumkan jadwal penerimaan CASN tahun 2023.*
Pemerintah telah mengumumkan jadwal penerimaan CASN tahun 2023.* /BKN.go.id/

KABAR TASIKMALAYA – Pemerintah, dalam hal ini BKN telah mengumumkan jadwal penerimaan CASN atau Calon Aparatur Sipil Negara tahun 2023.

Berdasarkan jadwal yang telah diumumkan oleh BKN, pendaftaran CASN ini dimulai pada Bulan September 2023, tepatnya pada 17 September 2023.

Dari jadwal yang telah diumumkan oleh BKN itu, Seleksi Administrasi CASN dilaksanakan pada 17 September s.d. 5 Oktober 2023, dilanjut dengan Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi pada 6 s.d. 9 Oktober 2023.

Baca Juga: Tingkatkan Kemandirian Siswa Melalui Permata. SMAN 2 Tasikmalaya Gelar Perkemahan Masa Tamu

Dikutip dari website resmi BKN, pada tahun ini kuota penerimaan CASN atau CPNS pada tahun ini berjumlah sebanyak 572.496 lowongan untuk semua formasi.

Dari jumlah itu, formasi untuk tenaga PPPK adalah sebanyak 543.593. Sementara formasi untuk CPNS sebanyak 28.903.

Adapun dari jumlah formasi sebanyak 572.496 tersebut, terbagi untuk 72 instansi pemerintah pusat sebanyak 78.862 ASN, dan pemerintah daerah sebanyak 493.634 ASN.

Baca Juga: Ide Lomba 17 Agustus, Racing Tank yang Sedang Viral, Dijamin Lucu, Kocak dan Bikin Ngakak

Plt. Kepala BKN Haryomo Dwi Putranto menyampaikan mekanisme pengadaan ASN 2023 ditetapkan sesuai dengan kebutuhan kelompok jabatan ASN, yakni jabatan fungsional dan jabatan pelaksana. Kebutuhan jabatan fungsional ditetapkan sesuai dengan jumlah pegawai yang akan pensiun.

Halaman:

Editor: Zulkarnaen Finaldi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah