Persib Bandung dan Dewa United Resmi Tukar Pinjam Henhen Herdiana dengan Pemain Muda Robi Darwis

- 29 November 2023, 14:29 WIB
Tukar Pinjam Henhen Herdiana kembali ke Persib Bandung, Robi Darwis ke Dewa United/ Website Resmi/ Persib
Tukar Pinjam Henhen Herdiana kembali ke Persib Bandung, Robi Darwis ke Dewa United/ Website Resmi/ Persib /

 

KABAR TASIKMALAYA – Persib Bandung dan Dewa United telah menjalin kesepakatan ‘Tukar Pinjam’ pemain di akhir-akhir bursa transfer putaran kedua kompetisi BRI Liga 1 musim 2023/2024 ini.

Dalam menjalin kesepakatan tersebut, Persib memulangkan Henhen Herdiana dari klub Dewa United. Sedangkan Dewa United kembali meminjam salah satu pemain gelandang muda milik Persib yaitu Robi Darwis.

“Atas dasar kebutuhan tim dan pelatih masing-masing Persib dan Dewa United bertukar pemain pinjaman, Henhen Herdiana dan Robi Darwis,” kata Persib, dalam keterangan resmi klub.

Persib Bandung memulangkan Henhen Herdiana yang sebenarnya dipinjamkan ke Dewa United dengan durasi satu tahun. Hali itu bisa terjadi karena tim pelatih sangat membutuhkan bek kanan, setelah I Putu Gede Juniantara yang mendapatkan surat panggilan tugas dari Bhayangkara FC pada putaran kedua Liga 1 2023/2024.
Selama dipinjamkan ke klub Dewa United, Henhen tampil sebanyak 14 pertandingan, dan 12 diantaranya menjadi starter.

“Klub menyampaikan selamat datang kembali kepada Henhen Herdiana. Henhen akan kembali bermain untuk Persib di putaran kedua Liga 1 2023/2024,” kata Deputi CEO Persib Teddy Tjahjono.

Baca Juga: Frets Butuan Secara Resmi Hengkang dari Persib Bandung, Teddy Tjahjono Beri Penjelasannya

Sementara itu, Dewa United juga mengizinkan Henhen Herdiana kembali ke Persib dengan syarat mereka bisa mendapatkan Robi Darwis karena tim pelatihnya membutuhkan pemain untuk di posisi gelandang.

Meski demikian, Persib menginzinkan Robi Darwis bermain untuk Dewa United. Teddy juga menjelaskan hal itu juga bisa menjadi kesempatan bagi Robi untuk mengembangkan kariernya dan tentunya mendapatkan menit bermain lebih banyak.

Halaman:

Editor: Utami Isharyani Putri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah