JUARAAA!! Tekuk Tuan Rumah Madura United, Persib Bandung Juara Liga 1 2023/2024. Jalannya Pertandingan

- 31 Mei 2024, 22:22 WIB
Setelah menanti 10 tahun Persib Bandung mengubur harapan Madura United lewat keunggulan agregat 6-1./ Persib
Setelah menanti 10 tahun Persib Bandung mengubur harapan Madura United lewat keunggulan agregat 6-1./ Persib /

KABAR TASIKMALAYA - Persib Bandung berhasil buktikan kekuatan timnya saat melawan Madura United di Liga 1 Final Championship Series Leg 2 yang diadakan di Stadion Gelora Bangkalan, Madura Jumat, 31 Mei 2024.

Maung Bandung berhasil mengunci gelar juara dengan agregat 6-1 berkat kemenangan dengan skor 3-1 atas Tim Laskar Karapan Sapi. Persib dengan cepat meraih 3 gol hingga memaksa Madura United bermain menyerang.

Merespon serangan Madura United, Persib Bandung melancarkan ancaman demi ancaman ke gawang lawan. Pada menit ke-6 David da Silva gagal memanfaatkan momentum dan sundulannya mengenai mistar gawang. 

Baca Juga: Jelang Final Leg 2 Persib Didenda Rp200 Juta oleh Komdis, Umuh: Ini Tidak Masuk Akal

Pada menit ke-23 Persib sempat meminta penalti setelah Ciro Alves diganjal lawan. Namun wasit tidak menganggap kejadian ini sebagai pelanggaran.

Menit ke ke-25, Gelandang Madura United, Malik Risaldi berhasil menyambut umpan yang disodorkan Koko Ari Araya namun serangannya gagal menembus gawang Persib. Bola meluncur mulus di atas gawang.

Kerjasama apik ditunjukkan oleh  Da Silva dan Alves, meski sepakan Alves digagalkan oleh sang kiper, Lucas Frigeri.

Baca Juga: Final Liga 1 Leg 2 Persib vs Madura United, KAI Bandung Imbau Penumpang Berangkat Lebih Awal ke Stasiun

Gol Pertama Persib Bandung atas Madura United Final Liga 1 Leg 2

Menit ke-61 Persib berhasil menorehkan GOL berkat sepakan Ciro Alves. Alves datang dari kiri dan melepas sepakan yang kemudian berhasil dihalau Frigeri. Namun, bola liar itu disambar Da Silva dan berhasil masuk ke dalam gawang.

Halaman:

Editor: Utami Isharyani Putri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah