3 Resep Menu Buka Puasa Rumahan, Dari Yang Kuah Gulai Hingga Sensasi Rasa Balado. Mudah dan Sederhana

- 31 Maret 2024, 15:30 WIB
Jangan bingung menyiapkan menu buka puasa, ini tiga ide resep rumahan: Bobor Bayam, Gulai Daun Singkong dan Pindang Balado/ kolase instagram / @resepmasakan.ibok, @linda.ljf dan @dapur_dayude
Jangan bingung menyiapkan menu buka puasa, ini tiga ide resep rumahan: Bobor Bayam, Gulai Daun Singkong dan Pindang Balado/ kolase instagram / @resepmasakan.ibok, @linda.ljf dan @dapur_dayude /

KABAR TASIKMALAYA - Tiga resep menu buka puasa rumahan ini bisa Anda coba. Karena menunya ada dari yang berkuah gulai hingga sensasi rasa balado.

Cita rasa masakan rumahan memang juara dan juga tidak ada yang bisa menolak. Terlebih lagi masakannya mudah sekaligus sederhana. Penasaran dengan resep menu buka puasa ala rumahan? Simak ulasan dibawah ini sampai selesai.

3 Resep Menu Buka Puasa Rumahan

1. Bobor Bayam

Bahan Bobor Bayam

  • 1 ikat bayam 
  • 6 buah cabe hijau 
  • 6 siung bawang merah 
  • 3 siung bawang putih 
  • 4 buah cabe merah keriting 
  • 1 ruas lengkuas, kunyit dan jahe
  • 3 butir kemiri
  • 3 lembar daun jeruk
  • 1 sdt gula pasir
  • 1/2 sdt garam
  • 1 sdt ketumbar
  • 3 lembar daun salam
  • 7 buah cabe hijau 
  • 500ml santan

Resep Sayur Bobor Bayam lengkap dengan tutorial membuatnya.
Resep Sayur Bobor Bayam lengkap dengan tutorial membuatnya. Telegram/ Aneka Resep dan Peralatan Dapur Bunda

Baca Juga: Ide Menu Buka Puasa Paling Mudah dan Murah: Sayur Bayam Jagung Muda yang Menyehatkan  

Cara Membuat Bobor Bayam

  1. Haluskan kemiri, bawang merah, bawang putih, cabe merah keriting, jahe, kunyit dan lengkuas yang sudah dipotong-potong. Lalu masukkan 3 lembar daun jeruk.
  2. Tambahkan 1 sdt gula pasir, 1/2 sdt garam, 1 sdt ketumbar lalu haluskan.
  3. Tumis bumbu yang sudah dihaluskan. Masukkan 3 lembar daun salam.
  4. Tambahkan air secukupnya. Aduk-aduk.
  5. Tambahkan penyedap rasa sesuai selera. Aduk merata kembali.
  6. Masukkan cabe hijau yang sudah di potong-potong dan bayam. Aduk-aduk.
  7. Tuangkan 500ml santan.
  8. Diamkan sampai mendidih. Aduk sebentar.
  9. Bobor bayam siap dihidangkan.

Baca Juga: Ide Masakan Buka Puasa Paling Mudah: Sayur Bayam Sambal Goreng Tempe Sederhana dan Nikmat

2. Gulai Daun Singkong

Bahan Utama Gulai Daun Singkong

  • 250gr daun singkong muda
  • 1 sdt baking soda (untuk merebus daun singkong)
  • 500ml air

Resep gulai daun singkong khas RM Padang
Resep gulai daun singkong khas RM Padang YouTube/ Yulia Mommy NARA.

Bumbu Gulai Daun Singkong

  • 5 siung bawang merah 
  • 2 siung bawang putih
  • 2 cabe merah besar
  • 2 butir kemiri
  • 1 ruas jari kunyit
  • Sedikit jahe
  • Sedikit pala
  • Daun salam, sereh dan lengkuas
  • 1/2 sdt ketumbar bubuk
  • 1/4 sdt merica bubuk
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt kaldu ayam bubuk
  • 15 gr gula merah
  • Santan instan

Baca Juga: Mudah, Enak dan Sederhana! Ini 3 Resep Olahan Singkong dan Cara Membuatnya Untuk Sajian Berbuka Puasa

Cara Membuat Gulai Daun Singkong

  1. Rebus daun singkong dengan menggunakan 1 sdt baking soda. Tunggu hingga 5 menit.
  2. Tiriskan lalu siram menggunakan air dingin.
  3. Peras daun singkong.
  4. Potong-potong daun singkong. Sisihkan.
  5. Blender bumbu halus. Seperti bawang merah, bawang putih, kemiri, kunyit, jahe, pala dan cabe merah besar. Tambahkan minyak supaya lebih gampang dihaluskan.
  6. Tumis bumbu halus tadi lalu masukkan daun salam, sereh dan lengkuas.
  7. Masak menggunakan api kecil hingga bumbu matang.
  8. Tuangkan air 500ml. Masukkan ketumbar, merica bubuk, garam, kaldu ayam bubuk, gula merah dan masukkan juga sedikit santan. Aduk hingga tercampur rata.
  9. Masukkan daun singkong.
  10. Masak hingga mendidih.
  11. Siap disajikan.

Baca Juga: Resep Ayam Woku Daun Kemangi Ala Chef Juna Menu Buka Puasa yang Banyak Diminati, Rasanya Gurih Bikin Ketagihan

3. Pindang Balado

Bahan Pindang Balado

  • Ikan pindang 3 keranjang
  • Lengkuas yang sudah di geprek
  • Daun salam
  • Kecap manis
  • Daun kemanggi

RESEP MUDAH MENU BUKA PUASA : Pindang Balado
RESEP MUDAH MENU BUKA PUASA : Pindang Balado YouTube/ Simple Rudy TV

Bumbu Halus Pindang Balado

  • 2 butir kemiri
  • 6 siung bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • Cabe (sesuai selera)
  • 2 buah tomat
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdt gula pasir

Baca Juga: Menu Sahur Simpel, Inilah Resep Ikan Pindang Cabai Hijau yang Segar dan Pedas Mampu Menggugah Selera

Halaman:

Editor: Utami Isharyani Putri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah