Tak Hanya Dewa 19, Band Legendaris GIGI Hibur Warga Tasikmalaya di Acara Santri Fest 2023

- 23 Oktober 2023, 17:26 WIB
Penampilan grup band GIGI dalam acara Santri Fest 2023 Kota Tasikmalaya. Selain Dewa 19, GIGI pun hadir di Tasikmalaya.*
Penampilan grup band GIGI dalam acara Santri Fest 2023 Kota Tasikmalaya. Selain Dewa 19, GIGI pun hadir di Tasikmalaya.* /Instagram @soffarizkimitiia/

KABAR TASIKMALAYA– Band asal Bandung, Grup Band GIGI tampil di acara Santri Fest 2023 di Kota Tasikmalaya Minggu, 22 Oktober 2023 Pada Pukul 21.00 WIB sampai 22.00 WIB. Tepatnya, sehari setelah Konser Dewa 19.

Grup Band GIGI tampil menghibur seluruh masyarakat Kota Tasikmalaya di kawasan Jalan dr. Soekardjo, Tawangsari, Tawang, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat. Lokasinya, tak jauh dengan Konser Dewa 19 yang menggelar konser di Lanud Wiriadinata.

Grup Band GIGI tampil menghibur warga Kota Tasikmalaya dalam rangka Memperingati Hari Santri Nasional yang dipusatkan di Kota Tasikmalaya. Sementara Konser Dewa 19, murni konser yang digelar oleh pihak sponsor.

Grup Band GIGI yang bergenre pop rock ini sudah banyak dikenal di berbagai macam kota di Indonesia. Armand Maulana dan kawan-kawan dihadirkan dalam rangka memeriahkan dan memperingati Hari Santri Nasional dan Hari Jadi Kota Tasikmalaya yang ke-22.

Baca Juga: Lagu-lagu Dewa 19 Meledak di Tahun 2000-an, Kembali Meledak Saat Konser di Tasikmalaya

Grup Band GIGI ini awal mula dibentuknya oleh gitaris handal Dewa Budjana. Band GIGI ini terdiri dari personilnya yaitu Armand Maulana sebagai vokalis, Dewa Budjana gitaris, Thommas Ramdhan Bassis, Ronald Fristianto drummer.

Event Santri Fest 2023 ini merupakan acara yang diselenggarakan IPNU (Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama) bekerja sama dengan COKLAT kita.

Di kutip melalui instagram resmi @santrifesttasik, Santri Fest ini merupakan event memperingati dan merayakan Hari Santri Nasional yang jatuh pada setiap 22 Oktober.

Baca Juga: Drama Bunuh Diri Wanita Penjual Buah Akhirnya Terungkap. Korban Ternyata Dibunuh oleh Kekasih Gelapnya

Halaman:

Editor: Zulkarnaen Finaldi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah