Lima Tahun Jadi Gubernur, Ridwan Kamil Berhasil Menjodohkan Lima Warga Jawa Barat. Siapa Saja?

- 21 Agustus 2023, 11:45 WIB
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil mengaku bahwa selama lima tahun menjadi gubernur berhasil menjodohkan lima warga jawa barat.*
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil mengaku bahwa selama lima tahun menjadi gubernur berhasil menjodohkan lima warga jawa barat.* /Rian S Putra/

 

KABAR TASIKMALAYA - Selama lima tahun menjabat sebagai Gubernur Jawa Barat, sudah banyak hal yang telah dilakukan oleh Ridwan Kamil.

Pembangunan-pembangunan yang cukup fenomenal di Jawa Barat telah lahir selama masa kepemimpinan Gubernur Ridwan Kamil.

Beberapa diantara pembangunan yang fenomenal dan terasa manfaatnya oleh masyarakat, seperti Jalan Tol Cisumdawu, Jalan Tol Bocimi, Menara Kujang Sapasang dan Masjid Al Kamil di Jatigede Sumedang, termasuk yang menjadi ikon nasional saat ini, yaitu Masjid Al Jabar.

Baca Juga: Ridwan Kamil Resmikan Menara Kujang Sapasang. Maha Karya Gabungan Agama, Budaya, dan Teknologi

Namun dibalik pembangunan yang fenomenal di Jawa Barat yang telah dilakukan oleh Ridwan Kamil, ternyata ada hal lain yang justru diakui oleh Kang Emil tak kalah fenomenalnya ketimbang pembangunan-pembangunan tersebut.

Hal lain yang telah dilakukannya dan cukup membanggakan, ternyata dalam hal perjodohan. Ya, selama lima tahun dirinya menjabat sebagai Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil ternyata berhasil menjodohkan lima warga Jawa Barat, hingga ke jenjang pernikahan.

“Saya sudah menjodohkan lima warga Jawa Barat melalui instagram,” kata Ridwan Kamil saat acara Kickof West Java Festival 2023 bertema Lima Tahun Pembangunan Jabar Juara bersama Forum Pemred SPS yang digelar di aula Masjid Al Jabar, Sabtu, 19 Agustus 2023.

Baca Juga: Bendera Raksasa Berkibar di Bukit Panyangrayan Sukaraja Kabupaten Tasikmalaya. Diatas Ketinggian 350 mdpl

Halaman:

Editor: Zulkarnaen Finaldi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah