Ujang Endin Indrawan dan Ling Ling Resmi Daftar ke PDIP. Ini Dia Delapan Kandidat yang Incar Restu Megawati

- 17 April 2024, 23:36 WIB
Ling Ling Nugraha resmi daftar sebagai bakal calon Bupati Pangandaran dari PDI Perjuangan.
Ling Ling Nugraha resmi daftar sebagai bakal calon Bupati Pangandaran dari PDI Perjuangan. /kabar-priangan.com/Kiki Masduki/

KABAR TASIKMALAYA – Hingga Rabu, 17 Apruil 2024, sebanyak tiga kandidat telah mendaftarkan diri sebagai bakal calon Bupati Pangandaran dari Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan. Ke tiga kandidat tersebut adalah Citra Pitriyami, Ujang Endin Indrawan yang saat ini menjabat sebagai Wakil Bupati Pangandaran, dan Ling Ling Nugraha Senjaya yang saat ini menjabat sebagai Kepala Dinas PUTR, Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman Kabupaten Pangandaran.

Ujang Endin Indrawan dan Ling Ling Nugraha, mendaftarkan diri ke Desk Pilkada PDIP Kabupaten Pangandaran pada hari Rabu, 17 April 2024, sementara nama Citra Pitriyami mendaftar sehari sebelumnya, yaitu Selasa, 16 April 2024.

Selain tiga nama tersebut, masih ada lima kandidat lagi yang dikabarkan akan mendaftarkan diri ke PDIP untuk mendapatkan restu dari Ketua Umum PDIP, Megawati atau mendapatkan SK dari DPP PDIP.

Ke empat nama tersebut dua diantaranya adalah politisi PDIP Pangandara, yaitu Iwan M. Ridwan dan Asep Noordin dimana keduanya pernah dan sedang menjabat sebagai Ketua DPRD Kabupaten Pangandaran.

Baca Juga: Pilkada Pangandaran 2024 Makin Panas! Wacana Pasangan Ujang Endin Indrawan - M. Arief Hikmawan Mencuat

Lalu ada nama M. Arief Hikmawan yang merupakan putra bupati Pangandaran, Jeje Wiradinata, serta Kepala Bapenda Kab. Pangandaran, Dadang Solihat yang akrab disapa Dadang Okta, serta satu lagi yaitu Joane Irwan.

Menurut Rencana, Asep Noordin dan Iwan M. Ridwan akan mendaftar di hari terakhir pendaftaran. Sementara Arief Hikmawan akan daftar hari Kamis, 18 April 2024. Sedangkan Dadang Okta dan Joane direncanakan mendaftar pada hari Jumat, 19 April 2024.

Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Pangandaran Dadang Solihat pensiun dini karena akan ikut kontestasi Pilkada 2024.
Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Pangandaran Dadang Solihat pensiun dini karena akan ikut kontestasi Pilkada 2024.

Dadang Solihat Mundur dari ASN

Dari pantauan wartawan, saat mendaftarkan diri ke Kantor DPC PDI Perjuangan, Ling Ling terlihat diantar oleh sejumlah pengusaha dan Ormas di Kabupaten Pangandaran.

Halaman:

Editor: Zulkarnaen Finaldi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x