Bakal Calon Bupati, Iwan Saputra Mengaku Senang Bertemu Ketua DPD Partai Golkar Tasikmalaya, Erry Purwanto

- 23 Mei 2024, 06:00 WIB
Bakal Calon Bupati Iwan Saputra (empat dari kiri) berfoto bersama jajaran pengurus DPD Partai Golkar Kabupaten Tasikmalaya, Rabu, 22 Mei 2024.*
Bakal Calon Bupati Iwan Saputra (empat dari kiri) berfoto bersama jajaran pengurus DPD Partai Golkar Kabupaten Tasikmalaya, Rabu, 22 Mei 2024.* /DOk Pribadi/

KABAR TASIKMALAYA – Setelah bersilaturahmi dengan sejumlah Pengurus Kecamatan Partai Golkar Kabupaten Tasikmalaya, bakal calon Wali Kota dari Partai Golkar, DR. Iwan Saputra kembali melakukan silaturahmi dengan Pengurus Partai Golkar lainnya.

Kali ini, Iwan Saputra bersama timnya bertemu dengan Jajaran Pengurus Harian DPD Partai Golkar Kabupaten Tasikmalaya, di Sekretariat DPD Partai Golkar Kabupaten Tasikmalaya Rabu, 22 Mei 2024 sore.

Kedatangan Iwan Saputra di Sekretariat DPD Partai Golkar ini diterima langsung oleh Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Tasikmalaya, Erry Purwanto dan pengurus harian lainnya seperti Toni Hanip, Aang Budiana, Anas Kalyubi, dan lainnya.

Dalam pertemuan itu, Iwan Saputra melaporkan langkah-langkah yang telah dilakukannya dalam persiapan menghadapi Pilkada Kabupaten Tasikmalaya kepada Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Tasikmalaya, Erry Purwanto dan jajarannya.

Baca Juga: Iwan Saputra Bertamu dengan Pengurus PK Partai Golkar. Siap Menangkan Pilkada Kabupaten Tasikmalaya 2024

Beberapa hal yang dilaporkan oleh Iwan Saputra ini, yaitu seperti komunikasi lintas partai yang telah dilakukannya dalam upaya membangun koalisi dalam rangka menghadapi Pilkada Kabupaten Tasikmalaya.

Iwan mengatakan bahwa dirinya sudah membangun komunikasi dengan beberapa Partai Politik dalam rangka penjajakan menuju koalisi. Beberapa partai politik yang telah dijajakinya, kata Iwan, diantaranya PKS, PKB, juga PAN dan Partai Demokrat.

Selain itu, Iwan pun melaporkan bahwa dirinya bersama timnya telah membentuk relawan yang solid di 351 desa yang ada di Kabupaten Tasikmalaya. Relawan ini, kata Iwan, siap berjuang untuk memenangkan dirinya (Iwan Saputra-red) dan Partai Golkar di Pilkada Kabupaten Tasikmalaya.

“Alhamdulillah, setelah melakukan sosialisasi dengan gerakan-gerakan langsung ke masyarakat, kini di tiap-tiap desa yang ada di Kabupaten Tasikmalaya telah dibentuk Tim Relawan Pemenangan Iwan Saputra dan Partai Golkar,” kata Iwan.

Baca Juga: Liburan Bingung Mau Kemana? Ini Rekomendasi Main Anak di Bandung dengan Mini Zoo, Kunjungi Akhir Pekan Nanti

Menanggapi laporan yang diberikan oleh Iwan Saputra, Erry Purwanto mengungkapkan bahwa dalam upaya untuk memenangkan Pilkada Kabupaten Tasikmalaya, maka pihaknya akan melakukan konsolidasi internal di seluruh pengurus Partai Golkar secara lebih lengkap.

Dihubungi usai pertemuan, Sekretaris DPD Partai Golkar Kabupaten Tasikmalaya, R. Toni Hanip mengatakan bahwa pertemuan tersebut merupakan pertemuan silaturahmi biasa. “Belum ada pembicaraan panjang,” kata Toni.

Pertemuan tersebut, kata Toni Hanip, baru ngobrol-ngobrol ringan menyampaikan perjalanan yang sudah dilakukan oleh Pak Iwan. “Dan ingin bersilaturahmi dengan sama jajaran pengurus partai. Baru seputaran itu. Mungkin nanti penjabarannya di silaturahmi berikutnya,” katanya.

 

Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Tasikmalaya, Erry Purwanto (kiri) berbincang dengan bakal calon Bupati Tasikmalaya, Iwan Saputra, Rabu, 22 Mei 2024.*
Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Tasikmalaya, Erry Purwanto (kiri) berbincang dengan bakal calon Bupati Tasikmalaya, Iwan Saputra, Rabu, 22 Mei 2024.* Dok Pribadi

Senang bertemu Ketua DPD

Sementara itu, Iwan Saputra usai pertemuan menjelaskan bahwa dirinya sangat senang bisa bertemu dengan Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Tasikmalaya, Erry Purwanto.

Baca Juga: Polda Jabar: Pegi alias Perong, Tersangka Kasus Vina Cirebon Menyamar Jadi Kuli Bangunan

Iwan mengatakan, sebagai kader yang mendapatkan Surat Tugas dari partai dalam menghadapi Pilkada Kabupaten Tasikmalaya 2024, maka dirinya wajib melaporkan kepada ketua partai tentang langkah-langkah yang telah dilakukannya dalam rangka melaksanakan tugas dari partai tersebut.

“Semua yang telah saya dan tim lakukan, dilaporkan kepada Pak Erry Purwanto, termasuk juga bagaimana telah membangun komunikasi dengan beberapa partai politik, guna membangun koalisi,” kata Iwan.

Iwan menegaskan bahwa dari silaturahmi tersebut memperlihatkan bahwa Partai Golkar Kabupaten Tasikmalaya solid dalam menghadapi kontestasi Pilkada Serentak 2024 mendatang.***

Editor: Zulkarnaen Finaldi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah