Milad ke 37, IAILM Suryalaya Gelar Seminar Kebangsaan. Hadirkan Syarif Bastaman dan Bedy Budiman

- 4 September 2023, 23:08 WIB
Seminar nasional dalam rangka Milad IAILM Suryalaya.*
Seminar nasional dalam rangka Milad IAILM Suryalaya.* /tangkap layar/

KABAR TASIKMALAYA - Kampus Institut Agama Islam Latifah Mubarokiyah (IAILM) Suryalaya menggelar Seminar Nasional dengan tema “Berbangsa dan Bernegara” pada, Senin, 4 September 2023.

Kegiatan seminar ini diselenggarakan dalam rangka memperingati Milad Kampus IAILM Suryalaya ke - 37.

Seminar ini menghadirkan Tiga Narasumber, yaitu Dr. Bedi Budiman, MS., yang juga anggota DPRD Provinsi Jawa Barat.

Selain itu, ada nama Asep Salahudin, M.Ag yang saat ni menjabat sebagai Rektor IAILM Suryalaya. Satu lagi yang masih juga dari keluarga besar Suryalaya adalah Dr. Muhamad Kodir, M.SI.

Baca Juga: Rekomendasi dari LDTQN Suryalaya: Talqin Hanya Dilakukan oleh Wakil Talqin yang Diangkat oleh Abah Anom

Ketiga narasumber membahas hal yang berbeda, diantaranya Dr. Bedi Budiman, MS membawakan tema berjudul ‘Nasionalisme, Demokrasi dan Islam’.

Sementar Asep Salahudin, M.Ag menyodorkan tema berjudul “Tasawuf Kebangsaan dan Spiritualisme Kebahagiaan”.

Terakhir, ada DR. Muhamad Kodir, M.si. dengan tema “TQN Suryalaya dalam menjaga spirit Berbangsa dan Bernegara”.

Baca Juga: Empat Wilayah di Kota Tasik Laporkan Sulit Air Bersih, Cheka: Pemerintah Siap Bangunkan Deposit Air

Halaman:

Editor: Zulkarnaen Finaldi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah