Tim Sukses Diminta Tak Bebani Masyarakat dengan Situasi Politik yang tak Mendidik

- 3 Oktober 2023, 15:45 WIB
Dr. H. N. Suryana. *
Dr. H. N. Suryana. * /Kabar-priangan. Com/dok pribadi


KABAR TASIKMALAYA - Upaya setiap tim sukses bakal calon presiden maupun bakal calon anggota legislatif 2024 dalam meraih simoati masyarakat diharapakan menghindari jurus atau strategi kampanye hitam atau saling menjatuhkan.

Sebab bila terus digunakan, setiap lima tahun sekali masyarakat disuguhi pendidikan politik yang tak baik. Selain itu, hal tersebut malah mengorbankan kepentingan masyarakat serta berpotensi merusak persatuan dan kesatuan yang telah terjalin selama ini.

"Justru kontestasi saya harap diisi dengan adu gagasan dan program, " kata Praktisi Hukum dari Sekolah Tinggi Hukum Galunggung (STHG) Tasikmalaya Dr. H.N. Suryana kepada Kabar Tasikmalaya Selasa 3 Oktober 2023.

Baca Juga: Jakarta Velozity Chapter Akan Gelar Touring Kemerdekaan Jakarta- Tasikmalaya

Penegasan itu dia sampaikan karena suasana persatuan maupun kondisi ekonomi mulai tumbuh. Artinya bila ajang pilpres dan Pileg 2024 justru memicu konflik, kata dia justru akan jadi beban masyarakat.

"Sudahlah jangan bebani masyarakat dengan situasi politik yang tidak mendidik. Timnas pasangan Capres harus memiliki tanggungjawab moral untuk bisa memberikan harapan yang baik kepada masyarakat, " ujarnya.

Kata dia, tim sukses jangan membuat masyarakat saling tuding dan saling bermusuhan hanya karena beda pilihan dalam kenduri politik lima tahunan itu. 

Baca Juga: Pelajar SD Mancogeh Tasik Peringati Hari Batik Nasional dengan Belajar Membatik

Adapun dia selaku praktisi hukum dan akademisi mengaku akan berupaya menjalin komunikasi dan koordinasi dengan para Akademisi, Ulama dan tokoh masyarakat lainnya.

Halaman:

Editor: Irman Sukmana


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah