Resep Mudah Ayam Rica-rica Kemangi Pedas Gurih Ala Chef Devina Hermawan. Cocok untuk Menu Lebaran 

- 4 April 2024, 12:30 WIB
Resep ayam rica-rica kemangi ala chef Devina Hermawan. Mudah dibuat dan cocok untuk menu Lebaran/ YouTube/ Devina Herr
Resep ayam rica-rica kemangi ala chef Devina Hermawan. Mudah dibuat dan cocok untuk menu Lebaran/ YouTube/ Devina Herr /

KABAR TASIKMALAYA – Di dalam bulan Ramadhan ini para ibu-ibu dituntut untuk dapat mengolah dari satu bahan makanan menjadi berbagai macam rasa . Mungkin  semua orang suka dengan daging ayam. Selain bisa digoreng, di pepes, di sayur sop bisa dibuat menjadi makanan yang enak dengan rasa yang berbeda. Salah satunya bisa mencoba resep mudah ayam rica-rica kemangi pedas gurih ala chef Devina Hermawan, cocok untuk menu Lebaran. 

Bagi yang mau mencoba resep mudah ayam rica-rica kemangi pedas gurih ala chef Devina Hermawan cocok menu lebaran. Dapat menyimak cara dan bahan yang diperlukan.

Bahan-bahan Ayam Rica-rica Kemangi

  • 1 kg ayam broiler – Potong-potong
  • 2 buah jeruk nipis
  • 1 sdt garam
  • 1/2 sdt merica

Baca Juga: Simak Resep Opor Ayam Ala Chef Rudy Berikut Ini, Rasanya Gurih Nikmat Cocok untuk Sajian Lebaran

Bahan bumbu halus

  • 8 siung bawang putih
  • 7 siung bawang merah – Potong-potong
  • 6 butir kemiri
  • 2 ruas jahe 
  • 2 ruas kunyit
  • 60 gr cabai keriting merah – Potong-potong
  • 80 gr cabai rawit merah – Potong-potong
  • 50 ml minyak

Baca Juga: Resep Kue Kering Kacang Tanah Gurih, Renyah, Lumer di Mulut, Simpel Bikinnya, Cocok  Disajikan Saat Lebaran

Bahan lainnya

  • 13 buah cabe rawit merah 
  • 1 batang daun bawang potong
  • 3 lembar daun salam, opsional
  • 2 batang serai  –  geprek dan dibentuk simpul agar tidak buyar saat ditumis
  • 1 lembar daun pandan, opsional
  • 5 lembar daun jeruk
  • 1 sdt garam
  • 1 1,5 gula
  • 1 sdt kaldu ayam

Pelengkap 

Nasi putih

Baca Juga: Resep Kue Kering Lebaran 2024 Terbaru, Nastar Pandan Coklat Putih. Lebih Enak, Lebih Lumer di Mulut

Cara Membuat Ayam Rica-rica Kemangi

  1. Cuci bersih ayam yang sudah dipotong-potong kemudian tiriskan.
  2. Marinasi ayam dengan jeruk nipis, garam, kaldu ayam, dan merica, aduk rata kemudian tutup dengan plastik wrap, diamkan selama 1-2 jam 
  3. Siapkan blender masukan kemiri, bawang putih, jahe, kunyit, dan minyak blender hingga halus
  4. Tambahkan bawang merah, cabai rawit merah dan cabai keriting ke dalam blender. Haluskan dengan tingkat halus sedang (masih ada tekstur cabainya)
  5. Pan seared ayam: Siapkan wajan, beri sedikit minyak dan nyalakan api besar, lalu masukan ayam (dengan bagian kulit di bawah), setelah kulit matang, balik daging ayamnya, masak hingga sedikit kecoklatan, tiriskan. 
  6. Pada wajan yang sama, gunakan minyak sisa menggoreng ayam untuk menumis bumbu halus. Nyalakan api sedang.
  7. Masukkan serai, daun salam, dan daun jeruk, aduk rata.
  8. Masukkan ayam, air, garam, gula, kaldu ayam, dan daun pandan, masak di api besar selama 15-20 menit (diungkep)
  9. Masukkan cabai rawit, daun bawang, dan kemangi, aduk rata hingga layu, matikan api dan matang 
  10. Tuang ayam rica-rica ke piring saji, dan siap untuk disajikan dengan nasi putih hangat

Baca Juga: 6 Resep Camilan Lebaran yang Enak dan Mudah Dibuat. Kue Kering Klasik Favorit Semua Orang

Selamat mencoba resep mudah ayam rica-rica kemangi pedas gurih ala chef Devina Hermawan, cocok untuk menu Lebaran. Semoga menu ini jadi inspirasi Anda menyambut hari raya Idul Fitri.***

Mencari ide menu lebaran lainnya? klik di sini >>> Ide Sajian Lebaran <<<

Editor: Utami Isharyani Putri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah