30 UMKM Batik Pamerkan Karyanya dalam Peragaan Busana Batik Fractal di Sukabumi. Ada Desy Ratnasari

- 25 Februari 2024, 12:00 WIB
Ketua Dewan Komisaris LPS. Purbaya Yudhi Sadewa (dua dari kiri) memperlihatkan hasil karya pengrajin batik fractal Sukabumi.*
Ketua Dewan Komisaris LPS. Purbaya Yudhi Sadewa (dua dari kiri) memperlihatkan hasil karya pengrajin batik fractal Sukabumi.* /dok LPS/

“Terima kasih kepada LPS dan Batik Fractal Indonesia, dukungan pelatihan dan pendampingan kepada masyarakat terutama UMKM Batik disini memang sangat dibutuhkan. Semoga masyarakat yang telah mendapatkan juga bisa mengaplikasikan berbagai ilmu positif untuk nantinya dapat menaikkan kesejahteraannya,” ujarnya.

Seperti diketahui, kegiatan peragaan busana dan pameran ini merupakan hasil pendampingan 30 UMKM dengan Batik Fractal melalui berbagai pelatihan. Pelatihan ini sudah dilaksanakan sejak bulan September 2023 bertempat di “Sukabumi Creative Hub”.

Dalam pelaksanaannya, pelatihan ini tidak hanya berfokus pada pengembangan batik, namun juga meliputi pelatihan dalam melakukan pemasaran produk, khususnya pemasaran di media sosial.

Baca Juga: 3 Rekomendasi Tempat Wisata Pangalengan, Nomor 2 Bak Santorini di Yunani!

Pelatihan ini dapat meningkatkan kualitas produk batik yang dihasilkan dan juga meningkatkan eksplorasi akan motif-motif batik dengan menjaga warisan budaya di Sukabumi.***

Halaman:

Editor: Zulkarnaen Finaldi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah