Batas Toleransi Tubuh pada Makanan Bersantan, Apa Kata Dokter?

- 19 Juni 2024, 08:00 WIB
Tips makan makanan kuah bersantan bagi penderita kolesterol./ Freepik/ Jcomp
Tips makan makanan kuah bersantan bagi penderita kolesterol./ Freepik/ Jcomp /

KABAR TASIKMALAYA - Setiap orang mempunyai batas toleransi yang berbeda terhadap makanan yang mengandung santan. Ada yang biasa saja setelah mengonsumsinya, ada juga yang mengalami keluhan pencernaan setelah memakan makanan bersantan.

"Orang yang memiliki riwayat masalah pencernaan maka sebaiknya hindari makanan pedas dan bersantan karena akan menimbulkan diare," ujar ahli gizi dari Rumah Sakit Mayapada Kuningan, Christina Andhika Setyani dilansir dari Antara

Untuk menghindari sakit, hal yang dapat dilakukan adalah mengenali batas kemampuan diri soal makanan dan tidak mengonsumsinya melebihi batas kemampuan tubuh.

Baca Juga: Kiat Konsumsi Daging Kurban Bagi Pengidap Kolesterol, Ini Kata Ahli

Secara umum, Kementerian Kesehatan menyarankan tingkat konsumsi normal untuk gula adalah 54gr (4sdm) per hari, garam 2000mg per hari, natrium 1 sendok teh per hari dan lemak atau minyak 72 gr atau setara dengan 5 sendok makan per hari.

"Batas-batas inilah yang harus diperhatikan dalam konsumsi makanan terutama makanan lebaran yang notabene mengandung banyak lemak, garam dan gula," jelas Christina.

Asupan gula, garam dan lemak yang melebihi batas dalam jangka waktu lama akan meningkatkan risiko penyakit tidak menular seperti diabetes, jantung, hipertensi.

Baca Juga: Gak Bau, Gak Alot! Cara Membuat Sambal Paru dan Tips Masak Jeroan ala Devina Hermawan

Christina mengatakan bahwa sebenarnya makanan khas lebaran seperti sambal goreng, rendang, hingga opor adalah bukan makanan yang hanya dimakan setahun sekali saat Lebaran. Namun jenis makanan ini rata-rata juga banyak dijajakan di rumah makan atau dimasak di rumah.

Halaman:

Editor: Utami Isharyani Putri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah