Nimo Highland Miliki Bianglala Tertinggi dan Jembatan Kaca Terpanjang, Cocok Dikunjungi Saat Libur Lebaran

- 13 April 2024, 12:00 WIB
Nimo Highland Miliki Bianglala Tertinggi dan Jembatan Kaca Terpanjang, Cocok Dikunjungi Saat Libur Lebaran. / kolase instagram / @nimohighland dan @raisaseptia /
Nimo Highland Miliki Bianglala Tertinggi dan Jembatan Kaca Terpanjang, Cocok Dikunjungi Saat Libur Lebaran. / kolase instagram / @nimohighland dan @raisaseptia / /

KABAR TASIKMALAYA - Nimo Highland menjadi salah satu destinasi wisata terbaru dan hits khususnya di Selatan Bandung. Tempat ini pun menawarkan sensasi wisata yang dipadukan dengan wisata alam.

Nimo Highland menyuguhkan Anda pemandangan yang sangat indah karena Nimo Highland berada di tengah luasnya perkebunan teh. Serta destinasi wisata ini tepat di ketinggian sekitar 1.400 mdpl. Sehingga Nimo Highland hadir dengan panorama alam dengan udara sejuk khas pegunungan.

Bukan hanya itu, Nimo Highland pun memiliki daya tarik utama yang membuat Anda nyaman berkunjung ke Nimo Highland. Salah satunya terdapat wahana Bianglala Nimo Eye dan jembatan kaca terpanjang berbentuk seperti huruf U.

Anda penasaran dengan kedua objek wahana tersebut? Apalagi terkait harga tiketnya. Yuk, simak selengkapnya dibawah ini sampai selesai.

Baca Juga: 6 Destinasi Wisata Alam di Bandung Barat untuk Mengisi Libur Lebaran, Lengkap dengan Alamat dan Tiket Masuknya

Wahana Nimo Highland

1. Bianglala Nimo Eye

Wahana baru di Nimo Highland ini disebut-sebut merupakan bianglala tertinggi di Indonesia. Di atas wahana Bianglala Nimo Eye, Anda akan disuguhkan pemandangan yang memukau berupa hamparan luas kebuh teh ditambah barisan perbukitan yang elok.

Untuk harga tiket naik bianglala Nimo Eye terbagi menjadi tiket Regular, Sunrine, VIP dan Family. Tiket tersebut dibanderol mulai dari Rp 40 ribuan.

2. Jembatan Kaca

Jembatan kaca atau Nimo Sky Bridge menjadi spot foto wahana favorit Anda selanjutnya di Nimo Highland. Jembatan ini bentuknya menyerupai huruf U yang membentang di atas perkebunan teh. Jembatan kaca atau Nimo Sky Bridge memiliki panjang 150 meter, wahana unggulan di Nimo Highland ini pun diklaim mampu menampung hingga 400 orang di atasnya.

Pemandangan Wisata Nimo Highland dengan hamparan perkebunan teh yang elok. / instagram / @azamafaza_27 /
Pemandangan Wisata Nimo Highland dengan hamparan perkebunan teh yang elok. / instagram / @azamafaza_27 /

Halaman:

Editor: Zulkarnaen Finaldi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah